Daihastu Tetap Puas Meski Target Penjualan Xenia 1.5 Meleset

Meski mesin 1.5 liter sudah hadir pada Toyota Veloz, saudara kembarnya yaitu Daihatsu Xenia juga memberikan pilihan yang sama sejak Januari lalu.

oleh Dian Tami Kosasih diperbarui 24 Jun 2019, 19:04 WIB
Diterbitkan 24 Jun 2019, 19:04 WIB
Xenia 1.5 Liter
Xenia 1.5 liter

Liputan6.com, Jakarta - Meski mesin 1.5 liter sudah hadir pada Toyota Veloz, saudara kembarnya yaitu Daihatsu Xenia juga memberikan pilihan yang sama sejak Januari lalu. Bertepatan dengan 15 tahun hadirnya Xenia di Indonesia, hadirnya mesin terbaru mobil di kelas Low MPV tersebut dinilai sebagai permintaan konsumen setia Daihatsu di Indonesia.

Diharapkan mampu memberikan kontribusi hingga 10 persen dari total penjualan Daihatsu Xenia, Amelia Tjandra, Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengaku belum mencapai target secara persentase.

"Untuk Daihatsu Xenia 1.5 enggak (mencapai target), karena dari awal bukan menjadi target utama. Kita mau kontribusi besar di 1.3. Kita keluarin 1.5 untuk steping dari orang yang sudah punya Xenia lama mau ganti ada pilihan jadi total dia bukan utama kita," kata Amel di Kuching, Malaysia, baru-baru ini.

Meski secara persentase tidak mencapai target, Amel mengaku secara unit mobil pabrikan otomotif Jepang tersebut mampu memenuhi target yang diharapkan.

"Memang target 10 persen kira-kira dari dua ribu itu dua ratus, tapi kita capai penjualan Xenia 2.500 secara persentase memang enggak tercapai, tapi secara unit tercapai 200. Karena ternyata jualan lebih baik dari target kita," ujar Amel.

Perubahan Daihatsu Xenia

Sebagai informasi, perubahan eksterior paling besar dari Grand New Daihatsu Xenia tampak pada bagian depan mobil. Tampil lebih stylish, desain bumper baru dinilai mampu membuat tampang depannya seperti 'baby Vellfire'.

Lampu depan Grand New Xenia kini juga telah menggunakan LED yang membuatnya menjadi lebih modern.

Sementara beranjak ke bagian interior, perubahan paling utama terlihat pada desain dasbor yang kini memiliki sentuhan 2 tone colors serta tombol pengaturan AC yang kini dapat dioperasikan secara digital.

 

 

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya