Ketua TPN Ganjar-Mahfud: Perjuangan 1998 Jangan Sampai Kita Nodai

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid, mengapresiasi para relawan hingga pendukung yang telah memberikan suaranya untuk pasangan Ganjar-Mahfud.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 15 Feb 2024, 07:20 WIB
Diterbitkan 15 Feb 2024, 07:20 WIB
TPN
Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid. (Tim News).

Liputan6.com, Jakarta Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid, mengapresiasi para relawan hingga pendukung yang telah memberikan suaranya untuk pasangan Ganjar-Mahfud.

Ia meminta pendukung tidak berkecil hati melihat hasil hitung cepat (quick count) yang menempatkan Ganjar-Mahfud di posisi ketiga hitung cepat pilpres 2024.

"Sekarang ini tabulasi sedang berjalan terus, kami di TPN terus bekerja. Jadi jangan sedih dulu. Kita berjuang untuk demokrasi. Yang sudah kita perjuangkan dari 1998 jangan sampai kita nodai," kata Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid dalam keterangannya, Rabu (14/2/2024).

Pada kesempatan itu, Arsjad juga menyinggung soal kepercayaan dunia kepada Indonesia agara tetap dijaga, demi investasi yang akan membuka lapangan kerja bagi rakyat.

"Mohon dukungan dari semuanya. Mari kita doakan demokrasi Indonesia berjalan terus, karena kita memerlukan kepercayaan dunia internasional. Sehingga mau melakukan investasi yang menciptakan lapangan kerja," kata Arsjad.

Lebih lanjut, Arsjad menjelaskan, jika tidak ada kepercayaan dunia, maka akhirnya tidak ada lapangan pekerjaan untuk bonus demografi.

Selain itu, atas nama TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad pun menyampaikan apresiasinya kepada para wartawan.

"Terima kasih kepada teman-teman media karena dalam proses ini ratusan teman-tema ikut serta kampanye Ganjar-Mahfud dan setia terus menjalankannya," ungkap Arsjad.

Untuk itu, ia berharap awak media tetap mengawal ketat proses demokrasi pemilu hingga tuntas, jangan hanya berhenti pada hasil quick count.

"Kami berharap teman-teman media terus menjaga, memberitakan apa yang terjadi, dari Sabang sampai Merauke," pungkasnya.

Nyungsep di Quick Count, Ganjar: Percaya Enggak Suara Saya Segitu?

Ganjar Pranowo
Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo pulang usai memantau hasil hitung cepat atau quick count Pilpres 2024 di rumah Posko Pemenangan Ganjar-Mahfud di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, 14 Februari 2024. (Liputan6.com/Lizsa Egeham)

Calon presiden (capres) nomor urut 03, Ganjar Pranowo, angkat bicara soal hasil hitung cepat atau quick count yang menunjukkan bahwa pilpres 2024 berpeluang hanya satu putaran. Dalam quick count sementara, suara Ganjar-Mahfud berada di peringkat buncit.

Ganjar tak banyak menanggapi soal hasil quick count sementara. Dia mempertanyakan apakah awak media percaya dengan quick count yang dikeluarkan sejumlah lembaga survei tersebut.

"Kamu percaya enggak suara saya segitu?" kata Ganjar kepada wartawan di Posko Pemenangan Ganjar-Mahfud, Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Rabu (14/2/2024).

Ganjar meyakini tidak ada perjuangan yang sia-sia. "Hari ini seluruh saksi dari partai, mereka sekarang lagi bekerja. Tidak ada perjuangan yang sia-sia. Tentu saja semua masih semangat dan kita juga semangat," ujar Ganjar Pranowo.

Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid memyampaikan pihaknya masih menunggu hasil resmi penghitungan suara manual. Menurut dia, TPN Ganjar-Mahfud dan partai politik tengah melakukan tabulasi surat suara.

"Pendukung dari paslon 3 Mas Ganjar dan Prof Mahfud kita semangat, tenang dulu. Kenapa? Karena monitor yang kita lakukan ini bahwa energi sangat-sangat positif sekali apa yang ada," tutur Arsjad.

"Jadi jangan dulu mendengarkan apa hasil-hasil yang ada sekarang ini karena kami memonitor bahwa hasil yang ada sangat-sangat positif," sambung dia.

Infografis Isu Ganjar-Mahfud Koalisi dengan Anies-Muhaimin. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Infografis Isu Ganjar-Mahfud Koalisi dengan Anies-Muhaimin. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya