Pilkada Sulteng 2024, PKS Beri Surat Rekomendasi untuk Pasangan Anwar-Reny

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memberikan surat rekomendasi untuk Anwar Hafid-Reny Lamadjido sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 05 Jul 2024, 21:15 WIB
Diterbitkan 05 Jul 2024, 21:15 WIB
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memberikan surat rekomendasi untuk Anwar Hafid-Reny Lamadjido sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah.
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memberikan surat rekomendasi untuk Anwar Hafid-Reny Lamadjido sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah. (Foto: Istimewa).

Liputan6.com, Jakarta Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memberikan surat rekomendasi untuk Anwar Hafid-Reny Lamadjido sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah.

Adapun surat dukungan untuk maju di Pilkada Sulteng tersebut langsung diserahkan oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu di kantor DPP PKS, Jakarta, Kamis 4 Juli 2024. 

"Dengan SK dari PKS tentunya rasa syukur dan doa dari masyarakat Sulteng untuk ikut Pilgub mendatang. Perjalanan ini adalah hasil doa masyarakat Sulteng, bagaimana masyarakat Sulteng ingin ada perubahan dan pemimpin yang terbaik di Sulteng," kata Anwar dalam keterangan diterima, Jumat (5/7/2024).

Adapun perlu dicatat, selain PKS, Demokrat dan Partai Bulan Bintang sudah menyerahkan surat rekomendasi untuk dukungan Anwar-Reny di Pilkada Sulteng. Yang artinya, pasangan tersebut sudah mengantongi 14 kursi.

"Dukungan adalah suatu anugerah, karena lika liku perjalanan yang panjang yang akhirnya PKS mempercayai pasangan 'BERANI' yaitu bersama Anwar-Reny Sulteng Sejahtera," tutur Anwar.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Yakin Dapat Dukungan dari PKB

Mantan Bupati Morowali itu merasa yakin bakal ada partai lain akan memberikan dukungan, salah satunya dari PKB, mengingat Reny merupakan kader partai pimpinan Muhaimin Iskandar tersebut.

"Kita doakan saja PKB ke kita karena Wakil saya kader PKB ," jelas Anwar.

"Ibu Reny itu kader PKB, pasti DPP PKB akan mempertimbangkan itu," sambungnya.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya