Hadirkan Dekorasi Kejutan di Dinding Rumah Anda

Membuat ruang agar berkesan, Anda bisa membuat konsep dinding ruangan dengan motif kejutan (shocking wall decor).

oleh Kantrimaharani diperbarui 29 Jun 2016, 12:00 WIB
Diterbitkan 29 Jun 2016, 12:00 WIB
shocking dekor
Membuat ruang agar berkesan, Anda bisa membuat konsep dinding ruangan dengan motif kejutan (shocking wall decor).

Liputan6.com, Jakarta Umumnya, sebuah desain interior harus memiliki satu focal point atau pusat perhatian orang yang mengunjungi ruangan tersebut. Begitu juga dengan ruang keluarga. Salah satu caranya adalah dengan menerapkan shocking wall decoration (kejutan dekorasi dinding).

Seiring perkembangan desain interior, pemilihan warna dalam ruangan tidak lagi bersifat monoton. Maksudnya, aplikasi dinding tidak lagi menggunakan satu jenis warna atau wallpaper saja, tetapi sudah bersifat kontemporer yang bertujuan memberikan kenyaman bagi penghuni itu sendiri.

Shocking wall decoration adalah konsep menciptakan bidang dinding dengan perpaduan dua unsur yang berbeda agar terlihat menarik. Biasanya, hal ini menjadi focal point (fokus utama) ruangan saat seseorang berada di dalamnya.

Shocking wall decoration biasanya diterapkan di ruang keluarga karena sifatnya yang informal. Bisa juga di ruangan-ruangan di mana Anda ingin menghadirkan kesan rileks, seperti ruang tunggu perkantoran.

Kali ini Rumah.com akan memberikan inspirasi desain interior ruang keluarga yang dari berbagai sumber yang bisa diterpakan pada rumah bergaya modern.

Contoh ruangan keluarga yang menerapkan “kejutan pada dinding”(sumber: pinterest)

Anda bisa melihat pada gambar pertama yang menerapkan warna biru yang dikombinasikan dengan permainanan warna lain. Kombinasi warna pada dinding bisa menjadi focal point ruangan saat Anda berada di dalamnya.

Namun. perpaduan warna tersebut tidak sembarang campur. Anda herus menyesuaikan unsur warna pada dinding dengan furnitur di sekitar, agar terlihat harmonis.

Contoh kejutan dinding ruang keluarga menggunakan wallpaper perta dunia (sumber: pinterest.com)

salah satu tren terkini untuk dinding ruangan adalah dengan menggunakan gambar, misalnya peta. Sekilas ruangan ini tampak seperti ruang tunggu perkantoran.

Gambar peta dunia seperti pada contoh di atas bisa memberikan kesan visioner bagi siapapun yang melihatnya. Jadi, selain di perkantoran, tidak ada salahnya bisa diterapka juga pada rumah.

Contoh desain rumah menggunakan palet warna monokromatik (sumber: pinterest.com)

Palet warna monokromatik adalah bidang warna yang mengurai satu warna tertentu. Misalnya, warna merah diuraikan dari yang gelap hingga terang. Gabungkan warna ini dengan palet warna monokromatik lainnya dan letakkan di tengah ruangan. Hasilnya, pandangan mata akan langsung tertuju pada palet warna ini.

Untuk memperkuat posisi palet warna ini sebagai focal point, Anda bisa menerapkan warna hitam dan putih pada furnitur dan yang lain.

Contoh kejutan dinding dengan menggunakan glossy wallpaper (sumber: pinterest.com)

Selanjutnya adalah menggunakan wallpaper glossy dengan motif bunga. Penggunaan wallpaper seperti di atas menghadirkan kesan mewah pada ruangan Anda. Untuk menjadikannya sebagai focal point ruangan, gunakan warna-warna lembut untuk furnitur di sekitarnya.

Feature picture: pixabay.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya