Liputan6.com, Denpasar - Pesawat Hong Kong Airlines type A-332, bernomor penerbangan HX6704 tujuan Hong Kong yang mengangkut 204 penumpang dan 12 kru pesawat, mengalami turbulensi di Kalimantan.
General Manager PT Angkasa Pura I Bandara I Gusti Ngurah Rai Trikora Harjo mengatakan, pesawat dengan pilot Redza Khomeini bin Abdullah itu berangkat dari Bandara Ngurah Rai pukul 02.01 Wita.
"Tapi pukul 04.03 Wita, pilot menghubungi kami untuk meminta pendaratan darurat, karena mengalami turbulensi di atas Kalimantan. Pukul 04.28 Wita pesawat turun di Bandara Ngurah Rai," kata Trikora saat dihubungi Liputan6.com, Sabtu (6/5/2016).
Baca Juga
Menurut Trikora, penumpang pesawat tersebut kemudian mendapat perawatan di beberapa rumah sakit terdekat di sekitar bandara.
"Duabelas orang dirawat di Rumah Sakit BIMC, 5 orang di poliklinik bandara. Dari jumlah itu ada 3 orang mengalami cedera serius dan mereka itu kru pesawat," ucap Trikora.
Trikora menyebutkan, pesawat Hong Kong Airlines itu masih dalam pemeriksaan teknisi dan tidak mengalami masalah.