Swafoto Bersama Ombak Pecah di Pantai Glagah

Spot baru untuk berswafoto atau selfie di pantai Glagah Kulon Progo jadi incaran pengunjung. Spot baru ini nantinya akan ditambah untuk menarik pengunjung.

oleh Yanuar H diperbarui 30 Apr 2018, 06:05 WIB
Diterbitkan 30 Apr 2018, 06:05 WIB
Spot foto pemecah ombak di Glagah
ada spot selfie di Pantai Glagah

Liputan6.com, Yogyakarta Pantai Glagah masih jadi magnet bagi wisatawan yang datang di kabupaten paling barat di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) ini. Lokasi yang dekat bandara baru Yogyakarta ini memiliki fasilitas juga keindahan alam yang cocok untuk swafoto atau selfie.

Setidaknya ada beberapa lokasi yang siap dimanfaatkan untuk selfie ketika datang ke Pantai Glagah, Kulon Progo ini. Tentu lokasi selfie ini cukup membuat foto berkunjung ke pantai Glagah jadi berbeda.

Ada lima spot yang bisa digunakan untuk selfie di Glagah. Spot pertama di pemecah ombak. Miyadi warga sekitar mengatakan spot pertama ini sering jadi incaran pengunjung pantai Glagah.

"Pemecah ombak jelas itu. Pasti dicari untuk selfie," katanya kepada Liputan6.com beberapa waktu lalu.

Pemecah ombak ini menjadi pilihan wisatawan untuk mencari angle terbaik. Terutama saat ombak yang datang mengenai batu-batu itu.

"Biasanya cari background pas ombaknya datang kan kena batu-batu itu jadi bagus," katanya.

Pemecah ombak yang ada di sekitar pantai berukuran besar sehingga dimanfaatkan menjadi background selfie. Biasanya pagi dan sore hari menjadi waktu yang pas mendapatkan background pecahan ombak ini.

Spot Selfie baru di pantai Glagah
Setidaknya ada lima spot selfie di Pantai Glagah Kulon Progo

Spot Baru

Miyadi mengaku warga sekitar juga menambah spot selfie baru berdekatan dengan pemecah ombak. Spot ini bernuansa bambu dengan bentuk kapal. "Ini baru minggu kemarin. Ini nanti temanya bisa pinisi, titanic atau kapal dewa ruci," katanya.

Ia megatakan saat ini pihaknya masih terus menambah jumlah spot baru terutama untuk selfie. Sebab ia dan warga sekitar sudah merancang beberapa spot baru lagi.

"Nantinya akan ada lima termasuk kapal ini. Tapi sementara kapal dulu yang jalan lainnya nyusul," katanya.

Spot lainnya nanti juga berada di atas pemecah ombak. Ia menyebut spot itu akan bervariasi dan menarik.

"Ada kapal ini, kerang, bunga matahari, tangga dan tulisan besar pantai Glagah," katanya.

Saat ini spot yang baru beroperasi adalah spot kapal. Setiap pengunjung masih dikenakan tarif diskon untuk sementara waktu sampai launching resmi.

"Launchingnya pas lebaran besok, jadi sekarang memangada tarif.tapi ya harusnya lima ribu per orang ya kalo banyak ya berapa lah," katanya.

Lima spot baru ini nantinya akan mengedepankan keamanan. Walaupun terbuat dari bambu ia meyakini pengunjung yang berfoto dispot ini aman. "Aman jelas lah kan itu utamanya. Semuanya safety," katanya.

 

Kapal di pantai glgah juga menjadi salah satu spot selfie
Kapal wisata di pantai glagah

Kapal dan Bebek Air

Miyadi menambahkan jika spot lainnya juga masih bagus jadi buruan selfie. Seperti kapal laut yang juga jadi primadona.

"Saya kira kapal itu masih bisa juga," katanya.

Kapal ini akan memutari laguna yang ada di pantai Glagah. Sehingga pemandangan cukup bagus untuk selfie di kapal ini.

"Background juga bagus bisa juga," katanya.

Foto di kapal juga cukup bagus walaupun kapal yang dimaksud adalah kapal nelayan pada umumnya. Namun biaya lima ribu perorang cukup layak cari angle bagus di kapal.

"Murah meriah pokoknya bisa selfie dengan keluarga di kapal," katanya.

Sementara tidak jauh di area kapal juga ada bebek air yang bisa digunakan selfie bersama pasangan atau keluarga. Biasanya main bebek air di danau namun di Glagah akan beda tensinya.

"Biasanya kan bebek air di air yang tenang nah ini beda. Sedikit ada ombaknya," katanya.

 

Laguna dan pohon cemara jadi sasaran selfie pengunjung Glagah
Lokasi laguna pantai Glagah

Laguna dan Cemara

Laguna dan cemara di Pantai Glagah cukup bagus untuk sasaran selfie. Lokasinya berada di sebelah barat pantai glagah.

"Laguna dan cemara bisa itu spot selfie," katanya.

Pengunjung pantai Andri mengaku spot laguna dan cemara bisa jadi andalan selfie. Pemandangan laguna dengan pohon cemara cukup instagramable.

"Bagus kalo lagunanya ya cemara juga. Baru beberapa kali tapi lagunanya bagus walaupun jarang kesini," katanya.

Menurutnya kondisi air laguna dengan rindangnya pohon cemara cukup pas dengan suasana liburan. Tidak jarang selfie menjadi wajib saat datang bersama keluarga.

"Jelas ambilah tadi, sayang wong bagus pas suasananya. Ambil dulu nanti dipilih yang bagus," katanya.

Ia mengaku angle bagus sudah didapatnya saat sore hari. Suasana sunset cukup membuat foto semakin an berbeda.

"Pas siang sore bagus kok. Apalagi pagi. Tapi bisanya kesini sore ya sore aja ambilnya," katanya.

 

spot foto di pantai Glagah
Akan ada lima spot foto di pantai Glagah

Bunga Matahari

Andri mengatakan spot yang diincarnya adalah spot selfie di taman bunga matahari tidak jauh dari pantai Glagah. Taman bunga matahari ini dikenai tarif saat masuk.

"Bayar sih tapi ga mahal tapi juga worth it kok. Ya jepret sebanyaknyalah pokoknya,"katanya.

Bunga Matahari terkadang memang tidak bisa diandalkan. Sebab tergantung dari bunga itu berkembang.

"Dulu pernah kesini ke taman bunga ini tapi kosong lha ini sekarang sudah mulai bisa lagi tumbuh lagi," katanya.

Ia mengaku beberapa fasilitas untuk berfoto di taman bunga matahari perlu ditambah. Sehingga pengunjung puas.mendapatkan foto terbaiknya.

"Kayak kemarin itu bunganya a tumbuh kan bisa tambah fasilitas lain jadi pengunjung tidak kecewa," katanya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya