Liputan6.com, Garut - Pemerintah Daerah (Pemda) Garut, Jawa Barat, mengakampanyekan sekaligu mengajak pemudik lebaran 2023 mencoba jalur selatan via Pantai Selatan Garut, Jawa Barat yang terkenal indah.
Selain menyajikan panorama birunya pemandangan alam dari deretan wisata laut pantai selatan Garut, akses dan infrastruktur jalur provinsi Jawa itu tersambung hingga Kabupaten Cilacap Jawa Tengah itu, dikenal mulus untuk dilalui pemudik.
Advertisement
Baca Juga
“Mulai dari Sayang Heulang, ada Santolo, ada Rancabuaya, ada Cijeruk, tadi saya sudah ke pantai legendaris yang ada di Sancang,” ujar Bupati Garut Rudy Gunawan, dalam monitoring pariwisata pantai di wilayah selatan Garut, Kabupaten Garut, Minggu (16/5/2023).
Menurutnya, akses jalur pantai selatan Garut menjadi alternatif menjajikan bagi pemudik untuk melalukan mudik lebaran 2023 yang ceria bebas dari kemacetan.
“Semuanya kita persiapkan baik yang dikelola oleh UPTD Pariwisata Kabupaten Garut maupun yang dilakukan oleh desa kita siapkan,” kata dia.
Selama ini, akses jalur nasional III Limbangan-Malangbong di wilayah Garut utara, memang menjadi langganan macet akibat tingginya arus pemudik yang menggunakan jalur sepanjang 29 kilometer (km) tersebut.
Saksikan Video Pilihan Ini:
Infrastruktur Jalan Mulus
Dalam monitoring yang dilakukan di jalur sepanjang 80 km pantai selatan Garut, Bupati Rudy memastikan seluruh fasilitas jalan, termasuk kawasan wisata pantai selatan Garut, dalam kondisi layak dilalui pemudik.
“Saya berharap kita semua dapat merayakan hari raya Idul fitri 1444 H dengan kegembiraan dengan penuh kehati-hatian dan selamat,” kata dia.
Namun meskipun demikian, khusus kawasan wisata pantai selatan Garut, Rudy meminta pengunjung berhati-hati dan mengikuti petunjuk yang disampaikan balawista setempat akibat cuaca yang terbilang ekstrem.
“Kondisi cuaca saat ini masih ektrem," tuturnya mengingatkan.
Untuk memberikan rasa aman bagi pemudik yang lewat, pemda Garut mengandeng unsur TNI-Polri, untuk melakukan pengamanan yang optimal bagi mereka.
“Ayo ke Garut, berpariwisata, bersilaturahmi, penuh kegembiraan, hati-hati semoga selamat di tujuan,” ujarnya.
Advertisement