Ini Berbagai Fakta Doraemon, Robot Kucing Pintar Penyuka Dorayaki

Doraemon adalah film animasi atau manga dari Jepang yang hadir sejak Desember 1969 silam. Terdapat fakta-fakta unik yang perlu diketahui, cekidot.

oleh Dewi Divianta diperbarui 03 Agu 2023, 07:00 WIB
Diterbitkan 03 Agu 2023, 07:00 WIB
Doraemon 1979. (TV Asahi/  Shin-Ei Animation  via IMDb)
Doraemon 1979. (TV Asahi/ Shin-Ei Animation via IMDb)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Doraemon adalah manga atau animasi yang dibuat sejak tahun 1969 manga yang diciptakan oleh Fujiko F. Fujio itu mengisahkan tentang cerita seorang anak bernama Nobita kelas 5 sekolah dasar yang sangat malas mendapat kejutan dihadiahi robot kucing. Robot kucing itu bukan hanya pintar dan memiliki banyak ide, ia datang dari abad ke-22 dang diketahui bernama Doraemon.

Doraemon dalam cerita manga tersebut sengaja dikirim ke bumi untuk membantu Nobita agar keturunannya bisa menikmati kesuksesannya daripada harus menderita dari utang finansial yang akan terjadi di kehidupan mendatang lantaran berbagai kebodohan yang dilakukan Nobita.

Doraemon tinggal bersama keluarga Nobita dan selalu memberikan bantuan ketika dia mengalami kesulitan, tak hanya itu kisah manga tersebut memiliki berbagai cerita unik di dalamnya.

Liputan6.com merangkum berbagai hal dari manga atau animasi Doraemon, berikut ulasannya:

1. Kantong Ajaib

Doraemon memiliki kantong ajaib yang bisa mengeluarkan alat apa saja yang bisa membantu temannya yakni Nobita. Saking malasnya Nobita, anak tersebut selalu mengandalkan bantuan alat-alat dari dalam kantong Doraemon. Bahlan, ketika Nobita mendapatkan pekerjaan rumah (PR) dari gurunya, Nobita selalu merengek meminta bantuan alat untuk membantu mengerjakan PR-nya.

Pintu Ajaib

Doraemon
Doraemon dan Dorami digandeng produk skincare untuk kolaborasi “Shine Infinitely” yang mengusung komitmen menciptakan masa depan yang lebih baik. (Foto: Dok. Fujiko Productions/ IMDb)... Selengkapnya

2. Pintu Ajaib

Tak hanya memiliki kantong ajaib, Doraemon juga memiliki pintu ke mana saja untuk membantu Nobita yang pemalas. Pintu ajaib milik Doraemon itu bisa langsung mengantarkan Nobita ke mana saja. Melalui pintu itu, mereka bahkan bisa mencapai dunia lain.

3. Karakter Lain

Selain karakter Doraemon dan Nobita kisah manga tersebut juga menghadirkan tokoh karakter lain, di antaranya Shizuka Minamoto, Suneo Honekawa, dan Takeshi Gouda. Karakter Takeshi atau yang dikenal dengan sebutan giant itu terkenal dengan karakter yang hobi menyanyi meski ia memiliki suara yang jelek.

4. Dorayaki

Doraemon sangat menyukai kue khas bernama dorayaki, ia bisa menghabiskan dorayaki hingga berpiring-piring dalam cerita manga tersebut. Kini, di Indonesia sudah banyak pedagang makanan khas yang biasa dimakan oleh Doraemon itu. Bahkan, di berbagai mini market dorayaki banyak dijual dengan rasa khas manis seperti pancake.

5. Tontotan di Minggu Pagi

Film manga atau animasi Doraemon mulai ditayangkan di layar televisi Indonesia sejak 9 Desember 1990 silam, namun sebelum ditayangkan setiap hari Minggu, Doraemon sudah tayang sejak 13 November 1988. Sejak saat itu film animasi Doraemon itu selalu hadir sebagai tontonan pada Minggu pagi, anak-anak era tahun 90 hingga tahun 2000 dan pasti familiar dengan tayangan Doraemon.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya