NIKI Bakal Sambangi Jakarta dalam Tur Dunia Buzz World Tour

Buzz World Tour 2024-2025 sekaligus menjadi rangkaian konser NIKI untuk mempromosikan album barunya berjudul Buzz.

oleh Switzy Sabandar diperbarui 05 Jun 2024, 10:09 WIB
Diterbitkan 17 Mei 2024, 09:54 WIB
Nicole Zefanya atau NIKI. (Instagram/ 88rising)
Nicole Zefanya atau NIKI. (Instagram/ 88rising)

Liputan6.com, Yogyakarta - Solis NIKI bakal menggelar tur dunia bertajuk Buzz World Tour 2024-2025. Jakarta bakal kebagian dua hari, yakni pada 14-15 Februari 2025.

Penyanyi bernama asli Nicole Zefanya itu baru saja mengunggah jadwal lengkap tur dunianya. Rangkaian tur ini akan dimulai dari Toronto pada 5 September 2024.

"Buzz World Tour 2024-2025!!!! Dengan dukungan dari dua penulis lagu favoritku @allisonponthier & @amyallen," tulis NIKI dalam keterangan foto yang diunggah di Instagram @nikizefanya.

Bersamaan dengan itu, musisi asal Indonesia yang kini berkarier di Amerika Serikat ini juga mengumumkan pre-sale tiket untuk wilayah Amerika Utara, Inggris, dan Eropa yang sudah dibuka sejak 14 Mei 2024. Sementara penjualan tiket untuk Asia dan Australia akan dibuka akhir tahun ini di musim gugur.

"Aku menyayangi kalian. Aku tidak bisa mengungkapkan betapa semangatnya aku yang akan memainkan musik baru ini untuk kalian," tulis NIKI.

Dari jadwal yang diunggah, Buzz World Tour 2024-2025 akan digelar di 40 panggung selama September 2024 hingga Mei 2025. Ia akan mampir dan menyapa penggemarnya di Amerika Utara, Eropa, Asia, dan Australia.

Sementara itu, Jakarta bakal kebagian konsernya selama dua hari, yakni pada 14-15 Februari 2025. Sejauh ini, NIKI belum mengumumkan informasi detail terkait konsernya, mulai dari venue, promotor, hingga harga tiket.

Buzz World Tour 2024-2025 sekaligus menjadi rangkaian konser NIKI untuk mempromosikan album barunya berjudul Buzz. Album tersebut rencananya akan dirilis pada 9 Agustus 2024.

 

Penulis: Resla

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya