Timnas Voli Putri Indonesia Gagal Raih Emas SEA Games

Timnas voli putri Indonesia sempat memberikan perlawanan di set pertama.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 27 Agu 2017, 16:43 WIB
Diterbitkan 27 Agu 2017, 16:43 WIB
FOTO: Bungkam Vietnam, Voli Putri Indonesia ke Final
Pevoli Indonesia, Yolla Yuliana, berusaha melakukan block saat melawan Vietnam pada laga SEA Gmaes di MITEC, Kuala Lumpur, Sabtu (26/8/2017). Indonesia lolos ke final setelah menang 3-2 atas Vietnam. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Timnas voli putri harus mengubur mimpi meraih emas SEA Games 2017, Kuala Lumpur Malaysia. Yola Yuliana dan kawan-kawan takluk 0-3 dari Thailand di partai puncak yang dihelat di Mitec Hall 11, Minggu (27/8/2017).

Timnas voli putri Indonesia sempat memberikan perlawanan di set pertama. Sayangnya, mereka kalah 18-25 dalam set tersebut.

Persaingan sengit juga terjadi di set kedua. Bahkan Indonesia sempat memaksa Thailand bermain deuce 24-24. Tetapi ketenangan pemain Thailand membuat Indonesia kembali kalah 24-26.

Pada set penentuan, Indonesia di babak semifinal mengalahkan Vietnam sempat memberikan perlawanan pada poin-poin terakhir. Mereka sempat mengejar ketertinggalan hingga poin menjadi 24-24.

Sayangnya, usaha itu kembali gagal karena dua poin selanjutnya direbut Thailand. Timnas voli putri Indonesia pun harus puas dengan medali perak di SEA Games 2017.

Namun prestasi ini memperbaiki catatan selama 26 tahun terakhir. Ya, terakhir kali timnas voli putri melaju ke final SEA Games adalah pada tahun 1991.

Saksikan video menarik berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya