Hantu Toshio Eksis Lagi di Trailer Ju-on Versi Baru

Film horor Ju-on: Owari no Hajimari (The Grudge: Beginning of the End) akan menampilkan hantu-hantu dari versi lama.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 12 Mei 2014, 10:45 WIB
Diterbitkan 12 Mei 2014, 10:45 WIB
Hantu Toshio Eksis Lagi di Trailer Versi Baru Ju-on
Salah satu hantu yang eksis dalam trailer terbaru Ju-on Owari no Hajimari adalah hantu anak laki-laki Toshio.

Liputan6.com, Tokyo Film horor Ju-on: Owari no Hajimari (The Grudge: Beginning of the End) akan tayang di Jepang pada tahun ini. Menyambut kehadirannya di bioskop Negeri Sakura, sebuah trailer pun dimunculkan oleh pihak pembuatnya.

Trailer perdana yang diunggah ke situs YouTube itu, menampilkan banyak adegan mencekam layaknya film-film sebelumnya. Beberapa hantu yang ada di versi lama pun eksis kembali untuk menakuti para tokoh manusia.

Salah satu hantu yang juga muncul di dalam trailer adalah hantu anak laki-laki Toshio (Kai Kobayashi). Di situ, Toshio tampak lebih menyeramkan dengan make-up yang tebal. Selain Toshio, terdapat juga hantu perempuan Kayako Saeki (Misaki Saisho) yang berjalan tiarap seperti biasanya.

Sebelumnya, disebutkan bahwa Ju-on lebih unggul dan laris ketimbang judul-judul horor lain. Urutan yang ditampilkan melalui teaser itu antara lain adalah: Ju-on, Ring, Saw, One Missed Call, dan Paranormal Activity.

Nozomi Sasaki yang pernah tampil dalam Tenshi no Koi dan Dohyo Girl akan bermain sebagai guru sekolah bernama Yui yang menginvestigasi rumah salah satu muridnya, Toshio Saeki (Kai Kobayashi) yang tidak pernah masuk. Berkunjung ke rumah sang anak, Yui pun menghidupkan kembali kisah horor yang terjadi 10 tahun lalu di tempat tinggal Toshio.

Adaptasi Hollywood Juon dibuat pada 2004 dengan judul The Grudge dan dibintangi oleh aktris ternama Sarah Michelle Gellar. Beberapa sekuel di Jepang dan Hollywood juga sempat tayang beberapa tahun lalu.

Juon: Owari no Hajimari (The Grudge: Beginning of the End) memulai syutingnya pada Maret 2014 lalu dan dijadwalkan untuk tayang di bioskop Jepang pada 28 Juni 2014.(Rul/Mer)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya