Sonakshi Sinha Bantah Pacaran dengan Shahid Kapoor

Sonakshi Sinha gerah juga terus digosipkan berpacaran dengan Shahid Kapoor. Sonakshi ngaku tengah dekat dengan seseorang, tapi bukan Shahid.

oleh Ferry Noviandi diperbarui 16 Mei 2014, 14:30 WIB
Diterbitkan 16 Mei 2014, 14:30 WIB
Sonakshi Sinha Bantah Pacaran dengan Shahid Kapoor
Sonakshi Sinha gerah juga terus digosipkan berpacaran dengan Shahid Kapoor. Sonakshi ngaku tengah dekat dengan seseorang, tapi bukan Shahid.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Sonakshi Sinha terus dikaitkan menjalin hubungan asmara dengan lawan mainnya di film R... Rajkumar. Terakhir, keduanya ketahuan makan malam bersama hingga dini hari. [Baca: Shahid Kapoor dan Sonakshi Sinha Ketahuan Makan Malam Bersama] Namun Sonakshi dengan tegas membantah kabar tersebut.

"Tidak, aku tidak berkencan dengan Shahid Kapoor. Aku harus meletakkan di tape recorder atau aku harus mentato pernyataan itu di kepalaku. Kami memiliki hubungan baik dan orang semua tahu itu," tegas Sonakshi, seperti dikutip Bollywoodlife, Jumat (16/5/2014).

"Aku hanya merasa lucu, saat kami syuting dan promosi film tersebut (R... Rajkumar), tidak ada yang bicara tentang itu. Kini, setelah film selesai dan aku hampir tidak pernah melihat dia, orang-orang mengatakan aku berkencan dengannya," sambung Sonakshi yang populer berkat aktingnya lewat film Dabangg bersama Salman Khan.

Seperti ingin menegaskan pernyataannya, artis kelahiran 2 Juni 1987 itu juga mengatakan saat ini tengah dekat dengan seorang pria. Meski begitu, bintang film Lootera itu belum bisa mengatakan hubungannya dengan si pria adalah sepasang kekasih.

"Aku sudah berada dalam suatu hubungan dan keluargaku tahu tentang hal itu. Namun dalam beberapa tahun terakhir, kami sudah tidak begitu intens karena pekerjaan. Segala sesuatu memiliki waktu dan tempat. Ketika itu terjadi, maka akan terjadi. Ini bukan seperti aku menghentikannya. Aku ingin jatuh cinta. Aku suka jatuh cinta, hanya itu belum terjadi," tutur Sonakshi.(Fei/Mer)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya