Aktor Tampan Mukai Osamu Tampil di Film Bertema Perselingkuhan

Film bertajuk Otoko no Isshou ini menggambarkan percintaan dewasa yang sarat akan perselingkuhan.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 09 Jun 2014, 10:45 WIB
Diterbitkan 09 Jun 2014, 10:45 WIB
Aktor Tampan Mukai Osamu Tampil di Film Bertema Perselingkuhan
Film bertajuk Otoko no Isshou ini menggambarkan percintaan dewasa yang sarat akan perselingkuhan.

Liputan6.com, Tokyo Aktor Osamu Mukai (Mukai Osamu) yang dikenal melalui perannya dalam film Beck dan Paradise Kiss serta dorama seperti Nodame Cantabile dan Hachimitsu to Clover, berencana tampil di sebuah film adaptasi manga Otoko no Isshou.

Dilansir Sanspo melalui Tokyo Hive (7/6/2014), film `Otoko no Isshou` ini disutradarai oleh Hiroki Ryuichi (800: Two Lap Runner) dan rencananya akan dirilis 2015 mendatang dengan tanggal yang belum ditentukan.

Beberapa bintang ternama seperti aktris muda Eikura Nana (26) dan aktor senior Toyokawa Etsushi (52) juga turut terlibat sebagai pasangan yang hubungannya menjadi kompleks setelah hadirnya pihak ketiga.

Filmnya sendiri menggambarkan percintaan dewasa yang berpusat pada wanita usia 30-an bernama Tsugumi (Eikura Nana) yang didekati oleh pria 50-an tahun bernama profesor Kaieda (Toyokawa Etsushi).

Mukai Osamu sendiri berperan sebagai pria yang membuka aib Tsugumi perihal dengan siapa saja dia pernah berselingkuh. Karakternya itu pun membuat hubungan Tsugumi dengan Kaeida terjerumus ke dalam kekacauan.

Film ini mendandai kerjasama Mukai bersama sutradara Hiroki Ryuichi untuk yang kedua kali setelah film Kiiroi Zou yang rilis pada 2013 lalu.

Osamu pun menyatakan Hiroki merupakan sutradara yang sangat menyukai tantangan. Selain itu, ia turut mengungkapkan perihal aktor lawan mainnya, "Toyokawa jauh lebih berpengalaman dan yang saya ingin mencuri banyak kemampuan akting darinya, jadi saya ingin bermain dengan dia lagi."

Jika Mukai Osamu didaulat sebagai aktor pendukung dalam film itu, maka bintang cantik Ando Sakura (28) akan menjadi aktris pendukung yang siap untuk mempercantik film ini.

Nama Mukai Osamu cukup dikenal setelah ia bermain dalam dorama bernuansa musik pada 2006 bertajuk Nodame Cantabile sebagai karakter bernama Toru Kikuchi. Sebelumnya, ia pernah menjadi tamu di dorama Byakuyako dan Regatta.

Lulusan Universitas Meiji ini pernah berpengalaman menjadi bartender dan meraih penghargaan di sebuah konferensi pers ilmu hewan. Film pertama yang dimainkan oleh Mukai Osamu adalah I'll Die For You pada 2007. Ia juga pernah didaulat sebagai pria berwajah paling ideal di Jepang. (Rul/Ade)

Baca juga:

Siapa Pria Berwajah Paling Ideal di Jepang? Ini Nama-namanya!

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya