Sekuel Planet of the Apes Akhiri Kejayaan Transformers di Inggris

Tak hanya di Amerika Serikat saja, film Dawn of the Planet of the Apes juga berhasil mengakhiri kejayaan Transformers: Age of Extinction di

oleh Feby Ferdian diperbarui 24 Jul 2014, 22:45 WIB
Diterbitkan 24 Jul 2014, 22:45 WIB
Dari Premiere Dawn of the Planet of the Apes
Menarik sekali menonton film Dawn of the Planet of the Apes. Filmnya tak hanya fokus pada konflik manusia tapi juga kera.

Liputan6.com, London Tak hanya di Amerika Serikat saja, film Dawn of the Planet of the Apes juga berhasil mengakhiri kejayaan Transformers: Age of Extinction di Inggris. Meraup 8,7 juta poundsterling di pekan perdana, film yang disutradarai oleh Matt Reeves itu sukses menduduki peringkat perdana dan mengalahkan tiga film baru yang kebetulan juga dirilis di pekan ini.

Uniknya, meski baru memasuki pekan kedua, pendapatan yang diperoleh Transformers: Age of Extinction langsung anjlok sampai 1,7 juta poundsterling sehingga terjatuh ke posisi tiga. Sedangkan untuk posisi kedua, masih tetap dikuasai oleh How to Train Your Dragon 2 melalui penghasilan sebanyak 1,8 juta poundsterling.

Angka itu jauh lebih besar ketimbang tiga film baru yakni Monty Python Live (Mostly) dan Andre Rieu's 2014 Maastricht Concert yang hanya mampu memperoleh pendapatan di angka 1,2 juta poundsterling dan 850 ribu poundsterling. Sedangkan Pudsey the Dog: The Movie, duduk di posisi 7 lewat perolehan 400 ribu poundsterling.

Berikut daftar lengkapnya:

1. (baru) Dawn of the Planet of the Apes - 8,705,995 poundsterling
2. (pekan ke-4) How to Train Your Dragon 2 - 1,877,346 poundsterling
3. (pekan ke-2) Transformers: Age of Extinction - 1,790,491 poundsterling
4. (baru) Monty Python Live (Mostly) - 1,260,412 poundsterling
5. (baru) Andre Rieu's 2014 Maastricht Concert - 830,586 poundsterling
6. (pekan ke-4) Mrs Brown's Boys D'Movie - 559,173 poundsterling
7. (baru) Pudsey the Dog: The Movie - 446,450 poundsterling
8. (pekan ke-2) Boyhood - 312,255 poundsterling
9. (pekan ke-5) The Fault in Our Stars - 278,559 poundsterling
10. (pekan ke-7) 22 Jump Street - 224,783 poundsterling

Dawn of the Planet of the Apes merupakan film lanjutan dari Rise of the Planet of the Apes dimana manusia terancam oleh bangsa kera yang kepintarannya bertambah setelah dijadikan bahan percobaan.

Bila kembali menyimak lansiran dari Comic Book Movie beberapa waktu lalu, konsep cerita dari Dawn of the Planet of the Apes bisa dibilang semakin masuk akal. Terlebih setelah settingnya mengambil 10 tahun sejak kejadian di film kedua dimana bumi terinfeksi virus berbahaya yang mengurangi populasi manusia secara drastis.

Diceritakan, tidak hanya berdampak buruk pada manusia, virus itu juga turut membunuh bangsa kera sehingga populasi keduanya terus berkurang. Alhasil, lewat kacamata ini, pertarungan manusia dan kera pun mulai terlihat seimbang. Terutama dengan kepintaran dalam hal senjata dan teknologi yang keduanya sudah nyaris mencapai titik yang sama.(Feb/Rul)

http://cdn0-e.production.liputan6.static6.com/medias/701518/big/dawn-of-the-planet-of-the-apes-posters-photo-lead.jpg

Sebagai penengah, akan ada karakter Malcolm (Jason Clarke) yang berusaha memperjuangkan perdamaian antara kaum kera dengan bangsa manusia. Namun, untuk mencapai misi itu, Malcolm harus melawan Dreyfus (Gary Oldman), pemimpin dari bangsanya sendiri yang  ngotot menghabisi populasi kera di seluruh bumi.

Diketahui, Dawn of the Planet of the Apes sendiri sudah dirilis di Indonesia sejak 11 Juli 2014 kemarin.

1. (baru) Transformers: Age of Extinction - 11,751,427 poundsterling
2. (pekan ke-3) How to Train Your Dragon 2 - 7,779,040 poundsterling
3. (pekan ke-3) Mrs Brown's Boys D'Movie - 1,081,303 poundsterling
4. (pekan ke-4) The Fault in Our Stars - 558,626 poundsterling
5. (baru) Begin Again - 456,438 poundsterling
6. (pekan ke-6) 22 Jump Street - 416,025 poundsterling
7. (baru) Boyhood - 332,834 poundsterling
8. (pekan ke-7) Maleficent - 312,747 poundsterling
9. (pekan ke-2) Tammy - 245,824 poundsterling
10. (pekan ke-3) Chef - 77,588 poundsterling - See more at: http://showbiz.liputan6.com/read/2078694/transformers-taklukan-2-film-calon-oscar-di-inggris#sthash.sr7XSXfY.dpuf

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya