STATUS Novia Kolopaking sekarang memang ibu rumah tangga dan istri dari budayawan Emha Ainun Najib. Hal ini tentu berpengaruh pada karier Novia di dunia hiburan. Tak pelak, perempuan berjilbab ini delapan tahun absen dari segala kegiatan dunia hiburan. Baru kali ini ia kembali menggeluti dunia peran yang sudah lama ia tinggalkan.
Novia mengaku, tak ada yang melarang dirinya menekuni dunia akting. Termasuk sang suami. "Suami saya, tanpa minta izin aja pasti dizinkan," ujar kelahiran Bandung, Jawa Barat, 9 November 1972 ini. Kalau pun absen bertahun-tahun, itu karena Novia menomorsatukan urusan keluarga. Selama syuting Novia juga terpaksa tinggal di Jakarta. Sementara sang suami tetap di Yogyakarta. Menurut bintang film televisi Siti Nurbaya ini, jarak bukan masalah bagi dirinya dan Emha. "Nggak ketemu aja seperti ketemu," ucap Novia.
Seperti diberitakan, Novia kini sedang sibuk menyelesaikan syuting sebuah sinetron garapan sutradara Dedy Mizwar berjudul Rindumu Cintaku. Novia mengaku tidak punya ambisi atau obsesi menggeluti profesi artis sinetron. Semuanya dibiarkan berjalan sewajarnya. Keterlibatannya dalam Rindumu Cintaku juga semata-mata karena izin Tuhan. "Saya percaya sudah diberikan fasilitas (terlibat dalam Rindumu Cintaku) sama Tuhan," ucap ibu dari empat anak ini.
Novia Kolopaking: Suami Pasti Mengizinkan
STATUS Novia Kolopaking sekarang memang ibu rumah tangga dan istri dari budayawan Emha Ainun Najib. Hal ini tentu berpengaruh pada karier Novia di dunia hiburan. Tak pelak, perempuan berjilbab ini delapan tahun absen dari segala kegiatan dunia hiburan. Baru kali ini ia kembali menggeluti dunia peran...
Diperbarui 19 Apr 2008, 13:01 WIBDiterbitkan 19 Apr 2008, 13:01 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Potret Vior Tanpa Makeup, Makin Menawan dengan Pesona Kecantikannya
Sejarah April Mop, Sudah Ada Sejak Zaman Roma Kuno
Ganti Bos, Nissan dan Honda Siap Merger Jadi Raksasa Otomotif Baru
Mahasiswa Cornell University yang Bela Palestina Pilih Tinggalkan AS daripada Dideportasi
3 Tanda Masalah Jantung pada Anak yang Harus Diketahui Setiap Orang Tua
H+1 Lebaran 2025, Taman Margasatwa Ragunan Diserbu Ribuan Pengunjung
Elon Musk Jual X Twitter ke xAI, Rencana Gabungkan AI dan Platform Medsos
Berawal dari Akademi Evos, Ini Perjalanan Karier Onic Kairi
Terungkap, Camilan Sehat yang Bantu Turunkan Kolesterol Tinggi
Potret Semarak Musim Sakura di Tokyo Jepang, Turis Asing dan Warlok Berebut Momen Indah
Pertamina Sebar Promo Pertamax dan LPG Mulai 1 April
Jadwal Semifinal Leg Kedua Copa del Rey 2024/2025, Potensi El Clasico di Final