Liputan6.com, Batam Film laga terbaru yang baru akan memulai syuting pada 2 November 2015, Headshot sepertinya tak main-main dalam hal penggarapannya. Film yang digarap Screenplay Infinite Films (SIF) itu akan ada banyak adegan fighting dan tembak menembak.
Demi memberikan suguhan yang natural, SIF pun meminta pihak berwajib yang ahli dalam hal tembak menembak untuk melatih para pemeran utama seperti Iko Uwais, Chelsea Islan dan Julie Estelle.
Advertisement
Baca Juga
Advertisement
"Memang ada profesional training dari pihak berwajib yang akan mengajari beberapa aktor. Dan kami cukup serius dalam penggarapan film ini," kata sutradara, Kimo Stamboel di Infinite Studios Batam, Kepulauan Riau, beberapa hari yang lalu.
Film yang menceritakan tentang pemeran utama, Iko Uwais yang hilang ingatan dan terus dihantui oleh masa lalunya ini direncanakan akan tayang pada pertengahan tahun 2016 mendatang. Kimo pun optimis film ini akan menuai sukses.
"Gue sama Timo (Tjahjanto-sutradara) cukup pede dalam membuat film ini. Mudah-mudahan semua produksi kami lancar. Semoga yang harus tercapai, akan kami capai," pungkas Kimo.