Cita Citata, Si Pedangdut Mungil yang Dicap Sombong

Cita Citata menjadi salah seorang artis yang tidak bisa dipisahkan dari haters.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 21 Agu 2016, 10:00 WIB
Diterbitkan 21 Agu 2016, 10:00 WIB
Cita Citata
Cita Citata [Foto: Faisal R. Syam/Liputan6.com]

Liputan6.com, Jakarta - Kemunculan Cita Citata di industri musik Tanah Air cukup mengejutkan. Namanya langsung melejit lewat lagu Sakitnya Tuh Disini dan membintangi sinetron Diam-Diam Suka.

Bak meteor, Cita Citata langsung digemari dan menjadikannya pedangdut yang sangat sibuk. Ia tidak saja banjir tawaran manggung on air di teve, tapi juga manggung off air di berbagai kota di Indonesia.

Namun sayangya, di tengah popularitasnya yang mulai menanjak, masalah juga seperti tak mau menjauh dari janda kelahiran Bandung, 14 Agustus 1994 tersebut. Artis bertubuh mungil itu seperti tidak bisa dipisahkan dari haters.

Suami Cita Citata Membuka Diri

Ijonk Cita Citata

Bermula ketika seorang pria bernama Galih Purnama alias Ijonk yang mengaku sebagai suami Cita Citata. Ijonk melayangkan komentar pedas terhadap Cita yang dianggapnya sebagai istri yang tak pernah menganggap suami.

Di media, Ijonk membeberkan bahwa dirinya masih menjadi suami sah bagi wanita pemilik nama lengkap Cita Rahayu tersebut. Menurut Ijonk, ia menikah dengan Cita pada 28 Oktober 2012. Tak lama menikah, Ijonk menuduh Cita meninggalkannya.

Sejak saat itu, pelan-pelan opini masyarakat terhadap Cita tergiring karena kasus tersebut. Apalagi, saat Ijonk muncul dan mengaku sebagai suami, Cita saat itu tengah dikabarkan menjalin hubungan asmara dengan desainer Ivan Gunawan.

Cita memang mengaku telah menikah dengan Ijonk. Namun Cita membela diri. Menurut Cita, rumah tangganya dengan Ijonk langsung berantakan setelah seminggu mereka menikah. Cita bahkan ditinggal Ijonk yang memilih bekerja di Lampung. Banyak yang bersimpati dengan Cita, namun karena kasus tersebut, satu persatu muncul haters Cita Citata.

Dicap Sombong Usai Manggung di Hong Kong

Cita Citata Resmi Menjanda
Cita dicap sombong

Sebagai pedangdut pendatang baru, karier Cita Citata memang langsung melesat. Tak heran bila pelantun Goyang Dumang itu laris tampil tidak saja di dalam negeri, tapi juga di luar negeri.

Pada Mei 2015, Cita Citata tampil menyanyi di Hong Kong. Usai tampil, rupanya banyak penggemar Cita yang sebagian TKI, menunggu sang artis di depan hotel. Namun bukannya menemui dan melayani penggemarnya, Cita memilih langsung masuk hotel dan mengacuhkan pennggemarnya yang sudah cukup lama menunggu.

Akibatnya, para penggemarnya yang kecewa menumpahkan kekesalannya di media sosial. Mereka menuding, Cita artis yang sombong, bak kacang yang lupa dengan kulitnya.

"Karir mue da lach fans mue......jd jngnt sia2 kan fans mue......hk fans mue smua kcwa dngn k sombongan mue yang terllu sok artis.......... tu skedar mengingt kan ooooe (Karirmu ada karena fansm,u, jadi jangan sia-siakan fans mu. Fans Hong Kongmu kecewa semua dengan kesembonganmu yang terlalu sok artis. Itu sekedar mengingatkanmu) kata netter berakun zachralien.

Cita Citata kemudian memberikan klarifikasi atas tudingan tersebut. Menurutnya, ia memang tak bisa menemui fansnya karena kelelahan setelah manggung.

"Heran kalau sampai dibilang sombong. Di Hong Kong selesai tampil langsung perform. Langsung di kamar tepar, enggak turun dan keluar hotel lagi," jelas Cita Citata. "Karena dua hari jalan-jalan terus lumayan capek dan lemas. Simpan energi untuk kerja lagi. Karena pagi harus pulang ke Jakarta. Enggak ada yang minta aku turun ke luar hotel, jadi akhirnya aku tidur deh karena kecapekan."

Sebagian fans menerima alasan Cita Citata. Namun sejak saat ini, Cita Citata dicap sebagai artis sombong.

Dituding Menghina Orang Papua

Cita Citata
Cita Citata terlihat cantik saat baru bangun tidur. [Foto: Instagram]

Dalam sebuah wawancara dengan infotainment, Cita Citata memperkenalkan dirinya yang tengah mengenakan atribut adat Papua untuk mengisi sebuah acara. Namun saat menjelaskan soal make-up dan kostum yang dikenakannya, Cita dianggap menyinggung warga Papua.

"Cantik masih tetap, harus dicantikin mukanya. Enggak kayak Papua, kan?" kata Cita Citata.

Komentar Cita berbuntut panjang. Cita Citata kemudian dilaporkan ke Polda Jabar oleh perwakilan Mahasiswa Papua di Jabar. Cita dilaporkan oleh LSM Papua Mandiri di Polda Metro Jaya. Cita Citata juga dilaporkan ke Komnas HAM oleh salah seorang Kepala Suku Papua, Johanes Gluba Gabze.

Namun pada 6 November 2015, Cita Citata dan LSM Papua Mandiri melakukan perdamaian di kawasan Senayan. Meski perdamaian tersebut tak lantas menggugurkan kasus hukum terhadap Cita di kepolisian, namun sejak saat itu, kasus hina orang Papua tenggelam.

Asmara 10 Hari dengan Ichal Muhammad

20160429-Cita Citata dan Ichal Muhammad-Jakarta-Herman Zakharia
Cita Citata dan Ichal Muhammad saat ditemui di kawasan Tendean usai mengisi sebuah acara, Jakarta, Jumat (29/4). Cita dan Ichal mengaku baru dua minggu menjalin cinta. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Setelah lama tak terdengar menjalin asmara denga pria, Cita Citata kemudian mengumumkan hubungannya dengan seorang model dan bintang sinetron berwajah tampan, Ichal Muhammad. Pengumuman itu disampaikan Cita ketika ia merilis single terbarunya berjudul Aku Tanpamu (Uwiw Uwiw), pada 27 April 2016.

Ichal Muhammad adalah model untuk video klip single Aku Tanpamu. Rupanya, dari syuting video klip tersebut, tumbuh benih cinta di antara mereka.

Namun anehnya, masih hangat pemberitaan soal asmara Cita Citata dan Ichal Muhammad, pasangan ini kemudian mengumumkan telah putus. Usia pacaran mereka hanya berjalan selama 10 hari. Cita Citata merasa Ichal hanya ingin mendompleng nama besarnya.

Gara-gara pacaran yang singkat itu, hubungan tersebut dituding hanya untuk mendongkrak lagu terbaru Cita Citata. Meski Cita dan Ichal membantah tudingan tersebut.

Tertipu oleh Anggota Dewan

Cita Citata Gandeng Pacar Baru Anggota DPR
Namun, Cita Citata sepertinya tidak mau berlama-lama larut dalam putus cinta. Cita Citata, pada Selasa, 31 Mei 2016, mengunggah sebuah foto bersama seorang laki-laki. (Instagram/Cita_Citata)

Tak lama putus dari Ichal Muhammad, Cita Citata langsung menggandeng cowok baru. Kali ini bukan dari kalangan selebritas, tapi dari kalangan politik. Cita berpacaran dengan Amri Tuasikal yang merupakan anggota DPR.

Selama pacaran dengan Amri, Cita kerap mendapat cibiran dari netizen. Yang paling menyita perhatian adalah ketika Cita dan Amri membuat video pribadi. Di video tersebut, Cita dan Amri tampak santai mengaku sedang tidak berpuasa.

Namun yang lebih menarik setelah Cita mengumumkan asmaranya kandas dari Amri. Yang menyedihkan, Cita mengaku sering dibohongi Amri selama berpacaran.

Menurut Cita, Amri telah berbohong soal cincin tunangan seharga Rp450 juta. Amri mengaku telah membayar cincin tersebut. Namun setelah cincin tersebut jadi, pembuat cincin malah meminta tagihan pembayaran kepada Cita Citata.

Tidak itu saja, Cita juga mengaku baru tahu Amri memiliki anak setelah sau bulan mereka berpacaran.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya