Istri Hamil, Muhammad Alvin Faiz Rela Berbuat Apa Saja

Menikah di usia remaja membuat hidup Muhammad Alvin Faiz dan Larissa Chou semakin berwarna.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 18 Nov 2016, 18:20 WIB
Diterbitkan 18 Nov 2016, 18:20 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Usianya boleh saja masih 17 tahun. Namun Muhammad Alvin Faiz sudah berani mengambil langkah berani dengan menikahi perempuan yang dicintainya, Larissa Chou.

Tentunya tidak mudah memikul tanggung jawab sebagai seorang suami diusia remaja. Tambah lagi, dalam hitungan bulan, putra sulung Ustaz Arifin Ilham itu akan segera menjadi ayah.

 Alvin Faiz dan Larissa Chou

Ya, setelah tiga bulan menikah, Muhammad Alvin Faiz mengabarkan bahwa sang istri sudah berbadan dua. Meski begitu, Alvin dan Larissa merasa bersyukur telah diberikan kepercayaan secepat ini.

Oleh karena itu, keduanya pun berusaha sebaik mungkin menjaga calon buah hati mereka. Bahkan Alvin Faiz mengaku rela melakukan apa saja untuk membahagiakan sang istri dan calon anaknya kelak.

"Entah kenapa sejak istri hamil teh makin sayang banget, istri minta apapun pasti saya kasih," ungkapnya di Instagram, Kamis (17/11/2016).

 Muhammad Alvin Faiz dan Larissa Chou

Asalkan sang istri senang, kantuk dan lelah pun tidak dirasa oleh Muhammad Alvin Faiz. Apalagi di awal-awak kehamilan, tak sedikit ibu hamil yang kerap merasakan ngidam.

"Kemarin pun minta makan jauh di bogor jam 1 malem tak anter, padahal baru sampe dari jakarta futsal dan nyetir sendiri bahkan, tapi rasa lelah setelah nyetir dan futsal dari jakarta hilang seketika meskipun harus keluar anter istri jajanin makan lagi," ceritanya.

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya