Lolos Audisi Makassar, 2 Remaja Ini Siap Jadi Idola D'Academy 4

Audisi Dangdut Academy 4 yang ditayangkan Indosiar, Senin (16/1/2016) malam, meloloskan 12 peserta peraih Golden Ticket.

oleh Puji Astuti HPS diperbarui 17 Jan 2017, 12:24 WIB
Diterbitkan 17 Jan 2017, 12:24 WIB
Lolos Audisi Makassar, 2 Remaja Ini Siap Jadi Idola D'Academy 4
Audisi Dangdut Academy 4 yang ditayangkan Indosiar, Senin (16/1/2016) malam, meloloskan 12 peserta peraih Golden Ticket.

Liputan6.com, Jakarta Audisi Dangdut Academy 4 yang ditayangkan Indosiar, Senin (16/1/2016) malam, meloloskan 12 peserta peraih Golden Ticket. Ke-12 calon akademi yang melakukan audisi di Celebes Convention Center, Tamalate, Kota Makassar ini pun nantinya berhak tampil di Jakarta.

Diantara 12 orang yang lolos tersebut, terselip dua nama remaja dengan suara dan penampilan menarik yang cukup potensial sebagai calon pedangdut idola di D'Academy 4 nanti. Siapa saja?

Putri Isnari, peserta D Academy 4 audisi Makassar (Instagram)

Pertama, ada Putri Isnari. Gadis 18 tahun ini mengikuti audisi Makassar setelah lolos audisi tahap awal di Balikpapan. Putri harus melalui 13 jam perjalanan menaiki kapal laut menuju Makassar. Ditemani sang mama, Putri tampil cukup percaya diri.

Di lagu pertama, Putri yang menyanyikan lagu "Cinta Berpayung Bulan" ini sayangnya mendapat kritikan dari Iis Dahlia. Menurut Iis, suara Putri ikut goyang saat tubuhnya bergoyang. Beniqno pun langsung meminta Putri bernyanyi lagi tanpa bergoyang.

Alhasil, lagu Magadir pun terlantun mulus dari mulut Putri dan sukses membuatnya meraih Golden Ticket. Gadis dari keluarga besar--Putri mengaku memiliki 8 saudara--ini pun langsung dipeluk Iis Dahlia karena tak bisa menutupi rasa harunya.

DA Academy 4 (Twitter)

Remaja 16 tahun bernama Mohammad Iqbal juga tak kalah bikin haru. Usai menyanyikan dua lagu "Pelaminan Kelabu" dan "Gulali", Iqbal membuat 3 juri saling adu argumen. Iis Dahlia dan Nassar menyatakan YA, namun Beniqno bilang NO.

Iqbal pun keluar dari ruang audisi dengan wajah lesu. Kedua orang tua Iqbal langsung memeluki sang anak dan membesarkan hatinya. Tapi tiba-tiba Iqbal mengeluarkan kartu dari balik bajunya. Ternyata meski mendapat 1 NO, Iqbal yang dibilang Iis lebih kucel dari Rizki-Ridho saat audisi D'Academy 3 tahun lalu ini tetap bisa merebut Golden Ticket.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya