Hrithik Roshan Beli Apartemen Mewah untuk Mantan Istri

Apartemen tersebut hanya berjarak 15 menit dari rumah Hrithik Roshan.

oleh Ferry Noviandi diperbarui 20 Mei 2017, 10:30 WIB
Diterbitkan 20 Mei 2017, 10:30 WIB
Hrithik Roshan dan Sussanne Khan
Apartemen tersebut hanya berjarak 15 menit dari rumah Hrithik Roshan.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Hubungan mantan suami-istri Hrithik Roshan dan Sussanne Khan sepertinya harus ditiru selebritas Tanah Air. Bagaimana tidak, mesti tak lagi menjadi suami-istri, hubungan Hrithik dan Sussanne masih sangat baik.

Demi kebahagiaan kedua anaknya, Hrehaan dan Hridhaan, Hrithik dan Sussanne beberapa kali melakukan liburan bersama. Bersama anak-anak, mereka juga kerap melakukan makan malam bersama.

Hrithik Roshan dan Sussanne Khan liburan bareng di Dubai bareng dua putri mereka, Hrehaan Roshan, Hridhaan Roshan. (Instagram Sussanne Khan)

Tidak sampai di situ, yang terbaru dan cukup mengejutkan, Hrithik Roshan kabarnya memberikan sebuah apartemen untuk Sussanne Khan di Mumbai. Hal tersebut dilakukan agar bintang film Agneepath itu bisa terus dekat dengan kedua anaknya.

"Bahkan setelah mereka berpisah, perhatian utama Hrithik adalah kesejahteraan mantan istrinya dan kedua putra mereka. Apartemen yang ia beli sekitar 15 menit dari tempat tinggalnya sendiri. Orangtuanya, Rakesh dan Pinkie Roshan, tinggal di dekat mereka juga," kata seorang sumber, seperti dikutip dari Mirror.

Sejak berpisah dari Hrithik Roshan, Sussanne Khan menyewa sebuah apartemen. Hadiah apartemen mewah dari bintang Bollywood itu kabarnya tak akan ditolak. Bersama dua anaknya, ia akan segera pindah dari apartemen yang selama ini ia tempati ke apartemen baru yang dibeli oleh Hrithik.

Hrithik Roshan dan Sussanne Khan

Hrithik Roshan dan Sussanne Khan menikah pada 20 Desember 2000 dan dikaruniai dua anak laki-laki, Hrehaan (11) dan Hridhaan (9). Namun pada Desember 2013 Sussanne Khan menggugat cerai Hrithik Roshan dan mereka akhirnya resmi bercerai pada November 2014.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya