Julia Perez Jalani Operasi Lagi, Ini Doa Ruben Onsu

Julia Perez kembali harus menjalani operasi di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta, Jumat (19/5/2017).

oleh Meiristica Nurul diperbarui 20 Mei 2017, 12:00 WIB
Diterbitkan 20 Mei 2017, 12:00 WIB
Julia Perez
Julia Perez kembali harus menjalani operasi di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta, Jumat (19/5/2017).

Liputan6.com, Jakarta Julia Perez kembali harus menjalani operasi di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta, Jumat (19/5/2017). Sebagai salah satu sahabatnya, Ruben Onsu pun selalu memberikan semangat agar Jupe, sapaan Julia Perez, segera sembuh.

Berbagai cara dilakukan Ruben Onsu untuk bisa memberi kekuatan kepada Julia Perez. Salah satunya dengan mengunggah video singkat kala Jupe akan dimasukkan ke dalam ruang operasi.

Menurut Nia Anggia, Ruben Onsu benar-benar menjadi penyemangat buat Julia Perez. Meski Jupe dilarang dijenguk untuk sementara, tapi ada perkecualian yaitu Ruben. Apalagi sudah dianggap seperti saudara sendiri. (Instagram/ruben_onsu)

"Peluk erat kamu sayangku @juliaperrezz biar di lancar kan operasi nya, Tuhan angkat lah penyakit nya, dan biarlah kami berkumpul kembali seperti dulu, hamba memohon segala kemurahan hatiMu," tulis Ruben Onsu sebagai keterangan video yang sudah dilihat sebanyak 359 ribu orang.

Memang, Ruben Onsu tak bisa berada di sisi Julia Perez kala pemain film Gending Sriwijaya ini kembali menjalani tindakan. Ia pun telah meminta izin untuk menjalani tugasnya sebagai kepala rumah tangga, yaitu mencari nafkah.

"Yuli lo kuatttt, kamu harus kuat, peluk erat selalu, lawannnnnnn semua nya ya sayang, di tinggal kerja dulu ya sayang, gw selalu kangennnnn looooooooo, klo di sebelah lo gw nangis, malah tangan lo yg selalu hapus air mata gw, dan selalu bilang jng nangis, Miss u my jupe," lanjutnya.

Julia Perez kembali menjalani operasi (Foto: Instagram)

Julia Perez mengalami penurunan kesehatan. Rupanya itu karena adanya pembekuan darah di area rahim dan kandung kemih.

"Dia kayak nambah darah, trombositnya turun, nambah sel darah putih. Kalau EEG itu untuk mengetahui tingkat kesadaran karena selama ini dia itu antara sadar dan enggak sadar," Nia Anggia menerangkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya