Anaknya Bawa Bekal Mi Instan, Ayu Ting Ting yang Diprotes

Ayu Ting Ting kembali jadi sorotan publik lantaran hal ini.

oleh Fajarina Nurin diperbarui 31 Jul 2017, 16:00 WIB
Diterbitkan 31 Jul 2017, 16:00 WIB
Ayu Ting Ting
Ayu Ting Ting kembali jadi sorotan publik lantaran hal ini.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Ayu Ting Ting menjadi salah satu selebritas Tanah Air yang paling disorot publik belakangan ini. Salah satu buktinya terlihat dari jumlah pengikut Instagram ibu satu anak itu yang mencapai 21,2 juta pengguna.

Lebih dari tiga ribu konten yang ditunjukkan Ayu Ting Ting pun hampir selalu jadi bahan diskusi hingga kritik publik. Salah satu yang paling baru terlihat dalam sebuah foto yang diunggah pada Senin (31/7/2017).

 "Diberi penghargaan ini pastinya senang, bersyukur, ya mudah-mudahan ke depannya bisa lebih baik lagi," kata Ayu Ting Ting di Ciputra Artpreneur, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (26/7). (Nurwahyunan/Bintang.com)

Dalam foto itu, anak Ayu Ting Ting, Bilqis, terlihat duduk di dalam mobil dengan mengenakan seragam sekolah. Sebuah tempat makan berwarna merah muda berisi mi goreng diletakkan di atas paha Bilqis, seakan siap untuk disantap.

Warganet pun langsung menunjukkan reaksinya di kolom komentar foto tersebut. Sebagian orang menganggap Ayu Ting Ting kurang perhatian dengan kesehatan Bilqis lantaran membiarkan sang anak mengonsumsi mi instan.

"Jgn sering2 ksh mie instan...klopun terpaksa tetep ksh sayuran...kasian gak ada gizi," tulis @riscka_putri.

"Teh @ayutingting92 klo bisa jangan di biasakan de ikis keseringan mkn mie ksian teh msih kecil udh di jejeli mknan gak sehat bgtu," sahut @zulfacraft.

 

Untungnya, masih ada beberapa warganet yang membela Ayu Ting Ting. Bagi mereka, makanan tersebut wajar diberikan pada anak, asal tidak dalam porsi yang berlebihan.

"Sesekali gpp kok maem mie instannya,,asal jangan keseringan gak masalah,,lagian cuman masalah mie instan aja pd ribet,semoga iqis @ayutingting92 sehat selalu,," tulis @yusriwati030886.

"Satu x nyinyir akan jd kebiasaan nyinyir hati" be positive thinking always good people...biqis pinter," sahut @naswa_yuniati. 

 

Saksikan video menarik berikut ini. 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya