Syuting Warkop DKI Reborn, Abimana Aryasatya Ketemu Ular Besar

Abimana Aryasatya menyebutkan hal ini terjadi di lokasi syuting Warkop DKI Reborn di sebuah pulau tak berpenghuni.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 20 Agu 2017, 17:20 WIB
Diterbitkan 20 Agu 2017, 17:20 WIB
Warkop DKI Reborn
Abimana Aryasatya menyebutkan hal ini terjadi di lokasi syuting Warkop DKI Reborn di sebuah pulau tak berpenghuni.

Liputan6.com, Jakarta - Syuting film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss, menyisakan beragam pengalaman menarik bagi para pemainnya. Salah satunya Abimana Aryasatya.

Pemeran Dono dalam Warkop DKI Reborn ini sempat mengalami pengalaman mengerikan saat syuting film tersebut. Saat bertandang ke kantor Liputan6.com di Senayan, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu, ia menyebutkan peristiwa ini terjadi di lokasi syuting yang merupakan pulau tak berpenghuni di Malaysia.

Abimana Aryasatya, pemain Warkop DKI Reborn 2 (Liputan6.com/Fatkhur Rozaq)

"Itu pulau enggak ada siapa-siapa...pulaunya kecil tapi indah, paling sebesar Gili Trawangan," kata Abimana Aryasatya.

Dalam syuting sebuah adegan di film ini, Abimana bercerita bahwa ia bertemu dengan seekor ular yang berukuran besar. "Kita jalan di lorong itu, itu ada ular gede banget," kata Abimana.

Vino Bastian yang juga hadir dalam wawancara itu, terlihat sedikit terkejut. Pasalnya, ia tak tahu keberadaan makhluk melata tersebut di lokasi syuting. Hal ini memang disengaja oleh Abimana, yang tak ingin membuat rekan-rekannya khawatir. "Tapi saya diem saja. Saya sengaja enggak kasih tahu yang lain," kata Abimana.

Untunglah, syuting di pulau tersebut tak berlangsung terlalu lama. Pasalnya, hutan di pulau tersebut dinilai tidak pas untuk menjadi lokasi syuting dalam waktu lama. "Makanya akhirnya dipindahin ke hutan yang kondusif," kata Abimana.

 (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Sementara itu, Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2 akan melanjutkan petualangan trio Dono (Abimana Aryasatya), Kasino (Vino Bastian), dan Indro (Tora Sudiro) untuk berburu harta karun di Malaysia, demi membayar utang.

Film ini akan tayang di bioskop Tanah Air pada 31 Agustus mendatang.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya