Pernah Dibantu, UGB Doakan Rumah Tangga Opick Harmonis

Opick dan Dian Rositaningrum belum juga bicara menyoal kabar keretakan rumah tangganya.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 08 Sep 2017, 18:00 WIB
Diterbitkan 08 Sep 2017, 18:00 WIB
Opick
Opick. (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Opick dan istrinya, Dian Rositaningrum, masih bungkam perihal prahara rumah tangga keduanya yang dikabarkan bermasalah. Soal keinginan Dian Rositaningrum yang menggugat cerai Opick karena masalah poligami, hingga kini juga masih misterius.

Ustaz Guntur Bumi atau karib disapa UGB pun mengomentari permasalahan rumah tangga Opick dengan Dian Rositaningrum. Meski tak merinci apa yang sebenarnya terjadi, UGB berharap konflik rumah tangga Opick dan istrinya bisa diredam.

"Mudah-mudahan badainya bisa cepat berlalu. Mohon doanya lah. Semoga menjadi keluarga sakinah mawaddah warahmah," kata UGB saat ditemui usai pengajian di kediaman Opick dan Dian Rositaningrum di kawasan Pulo Gebang, Jakarta Timur, Jumat (8/9/2017).

UGB menilai Opick dan Dian Rositaningrum sebagai pasangan yang ideal dan serasi. Keduanya juga punya kontribusi besar dalam menjalankan dakwah agama Islam melalui perangkat seni dan berbagai pendekatan lainnya.

Termasuk, saat mengembalikan UGB ke jalur dakwah usai kasus penipuan berkedok pengobatan alternatif. 

"Saya pernah dibantu Mas Opick. Mba Dian juga menghijrahkan saya untuk bangkit dari keterpurukan. Memberikan semangat kepada saya dan istri saya. Saya tidak akan pernah lupa dengan momen itu," UGB menguraikan.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya