Baru Melahirkan, Franda Sudah Ingin Hamil Lagi?

Hamil dan melahirkan merupakan momen terindah bagi Franda.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 02 Mei 2018, 10:50 WIB
Diterbitkan 02 Mei 2018, 10:50 WIB
Franda
Hamil dan melahirkan merupakan momen terindah bagi Franda. [foto: instagram]

Liputan6.com, Jakarta - Hamil dan melahirkan adalah momen terindah bagi setiap wanita. Begitu juga dengan Franda yang kini telah resmi menjadi seorang ibu.

Tak heran, baru satu hari melahirkan, mantan VJ MTV itu sudah rindu dengan masa-masa kehamilannya. "Aku akan sangat merindukanmu perut buncit," tulis Franda di Instagram pribadinya baru-baru ini.

Samuel Zylgwyn dan Franda akhirnya menyandang status sebagai orangtua. Wanita 31 tahun itu baru saja melahirkan anak pertamanya dengan Samuel pada Minggu (29/4/2018).

Franda melahirkan seorang bayi perempuan yang ia beri nama Zylvechia Ecclesie Heckenbucker. Samuel dan Franda pun tak kuasa menyembunyikan kebahagiaan menyambut anak pertama mereka.

 

Sambut Malaikat Kecil

[Bintang] Anak Pertama Franda dan Samuel Zylgwyn
Samuel Zylgwyn (Foto: instagram.com/samuel_zylgwyn)

"Menyambut kehadiran malaikat kecil kami...~ Zylvechia Ecclesie Heckenbücker ~. Born on April 29, 2018At 7.20 a.m," tulis Franda saat mengunggah foto pertama Zylvechia.

Begitu juga Samuel yang memperlihatkan momen pertama dirinya menggendong sang buah hati di Instagram pribadinya. "Welcoming our angel Zylvechia Ecclesie Heckenbucker. Love you," tulisnya di keterangan foto.

 

Sempat Rahasiakan Kehamilan

Franda
Franda [foto: instagram]

Franda dan Samuel Zylgwyn menikah pada 8 Agustus 2016 di AYANA Resort and Spa Bali. Setahun kemudian, Franda akhirnya mengandung buah cinta pertama mereka.

Wanita 31 tahun itu sempat berusaha menutupi kehamilannya dari penggemar. Namun setelah 14 minggu, rupanya Franda tak tahan untuk mengabarkan berita bahagia ini melalui akun Instagramnya di akhir Oktober 2017 lalu.

 

Pernah Drop

[Bintang] Franda
Franda (Foto: instagram.com/frandaaa87)

Namun momen kehamilan yang dilalui Franda tidak selalu berjalan mulus. Franda sempat drop, sehingga kurang makan, dan mempengaruhi tumbuh kembang janin yang tengah dikandungnya saat usia kehamilannya empat bulan.

"Jadi pas hamil empat bulan kontrol sebelumnya 16 minggu. Waktu itu kata dokter bayinya sih agak kurang gendut gitu. Sebenarnya semuanya oke, cuma bayinya kurang gendut dikit nih. Karena waktu itu aku naiknya baru 2,8 kilo," kata Franda beberapa waktu lalu.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya