Liputan6.com, Jakarta - Pasangan kekasih, Prilly Latuconsina dan Maxime Bouttier punya cara sendiri dalam melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadan bersama-sama. Mereka berusaha keras fokus, tanpa mengganggu satu sama lain.
Hal tersebut diutarakan Prilly Latuconsina saat ditemui di Perpusnas, Jakarta Pusat, Senin (21/5/2018). Menurut penuturan pemain sinetron Ganteng Ganteng Serigala itu, Maxime Bouttier mengartikan ibadah Ramadan dengan makna mendalam.
Advertisement
Baca Juga
Tak main-main, Maxime Bouttier bahkan menghindari pertemuan dengan Prilly Latuconsina. Pemain film Beauty and the Best itu tak ingin kesempatan untuk mendapatkan pahal berlipat di bulan Ramadan harus terlewat karena berpacaran.
"Puasa itu sesuatu buat dia. Benar-benar enggak mau ngelanggar, benar-benar enggak mau ketemuan dulu, karena kalau ketemuan takutnya malam harinya enggak salat Tarawih," ucap Prilly Latuconsina.
Buka Puasa Bareng Keluarga
Alhasil, Prilly Latuconsina dan Maxime Bouttier lebih sering berbuka puasa bersama keluarga masing-masing. Hal tersebut juga dipengaruhi oleh kesibukan Maxime Bouttier dalam sebuah band.
Advertisement
Tak Terencana
"Bukber (buka bareng) sudah kemarin, tapi itu enggak sengaja. Hal-hal yang enggak sengaja gitu malah yang jadi. Sesempetnya saja. Dia lagi sibuk sama bandnya," lanjut Prilly Latuconsina.
Santai
Prilly Latuconsina dan Maxime Bouttier memang sepakat untuk menikmati hubungan cinta mereka dengan santai. Keduanya bahkan tak ingin buru-buru melanjutkan hubungan itu ke jenjang pernikahan.
Advertisement