Liputan6.com, Jakarta - Hampir dalam setiap kegiatannya, Pamela Bowie hampir selalu mengonsumsi cokelat sebagai camilan. Hal itu disampaikannya saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (15/8/2018).
"Aku suka banget sama cokelat. Cokelat sih seminggu beberapa kali pasti konsumsi cokelat. Apalagi aku kadang-kadang nonton, itu tuh teman setia nonton aku. Atau nonton di rumah, ngemil juga. Kalau di lokasi syuting, kalau lagi bete apa segala macam enak ngemil cokelat," kata Pamela Bowie dalam acara konferensi pers Kitkat Chocolatory.
Advertisement
Baca Juga
Menurutnya, cokelat bisa mengembalikan mood-nya di kala sedang tidak baik. Apalagi Pamela Bowie mengakui para wanita sering mudah tersinggung pada waktu-waktu tertentu. Cokelat-lah yang membantu memperbaiki perasaannya.
"Ya sih cokelat itu kan punya satu zat yang bisa naikkan mood, jadi berpengaruh banget sih cokelat sama mood. Apalagi cewek gampang cranky (ngambek) gitu kan. Ya cokelat membantu," ungkapnya.
* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.
Â
Simak juga video berikut ini:
Kenaikan Berat Badan
Jika sebagian wanita punya kekhawatiran berat badannya akan mengalami kenaikan usai mengonsumsi cokelat banyak. Namun Pamela Bowie, tak pernah merasa takut asal bisa mengimbanginya dengan olahraga dan pola tidur yang baik.
Advertisement
Tak Ada Pantangan
"Oh enggak sih. Kalau aku orangnya lebih enggak pantang, enggak ada pantangan makanan. Yang penting apa yang kita masukan ke badan kita sesuai sama apa yang kita keluarkan. Kayak misalnya aktivitas olahraga, tidur cukup itu juga wajib sih," ucap Pamela Bowie.