Ada Cicak Dalam Roti yang Akan Dimakan, Begini Reaksi Mayangsari

Saat asyik berlibur, Mayangsari tak lupa membawa bekal, salah satunya roti.

oleh Liputan6.com diperbarui 05 Okt 2018, 15:30 WIB
Diterbitkan 05 Okt 2018, 15:30 WIB
Mayangsari
Saat asyik berlibur, Mayangsari tak lupa membawa bekal, salah satunya roti. [foto: instagram/mstbtsksh]... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Mayangsari kerap menghabiskan waktu bersama suami, Bambang Trihatmodjo, dan anak semata wayangnya. Saat asyik berlibur, Mayangsari tak lupa membawa bekal, salah satunya roti.

Sayangnya, saat Mayangsari hendak memakannya ada sesuatu di dalam roti tersebut. Dan itu adalah seekor cicak.

Tentu saja itu membuat Mayangsari terkejut. Ia langsung melemparnya ke bawah.

Peristiwa ini diceritakan oleh putri Mayangsari, Khirani Trihatmodjo melalui Instagram Story, Kamis (4/10/2018).

 

Dibangunkan

Mayangsari (Foto: Instagram)
Mayangsari (Foto: Instagram)... Selengkapnya

Khirani yang saat itu tengah tertidur, dibangunkan oleh Mayangsari.

"So my mom mau makan roti. Pas dibuka, ada cicak. Langsung dilempar ke bawah. Mana gue lagi tidur, dibangunin surur buang cicaknya. Ya gue juga geli kali," tulis Khiran.

 

Punya Teman Travelling

Mayangsari mengaku bukan hanya suami, dan anak saja yang ikut dirinya jalan-jalan.

"Travel partner cicaknya katanya my mom," pungkas Khirani. (Wulan Noviarina/kapanlagi.com)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya