Ikut Berduka, Afgan Persembahkan Ini untuk Keluarga Korban Pesawat Lion Air

Afgan Syahreza ikut berduka atas musibah jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 pada Senin (29/10/2018).

oleh Liputan6.com diperbarui 31 Okt 2018, 17:00 WIB
Diterbitkan 31 Okt 2018, 17:00 WIB
Eksklusif Afgan 9
Afgan Syahreza ikut berduka atas musibah jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 pada Senin (29/10/2018). (Foto: Bambang E Ros, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri/Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta - Afgan Syahreza ikut berduka atas musibah jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 pada Senin (29/10/2018). Sebagai ungkapan belasungkawa, Afgan akan memberikan sesuatu yang istimewa.

Dalam konser tunggalnya di Malaysia, 3 November mendatang, Afgan akan mempersembahkan sebuah lagu khusus untuk keluarga korban pesawat Lion Air JT 610.

"Saya mau kirim doa ke korban-korban pesawat Lion Air JT 610. Saya juga akan dedikasikan satu lagu untuk korban," terang Afgan, usai latihan jelang konser, di kawasan Antasari, Jakarta Selatan, Selasa (30/10/2018).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Lagu Sheila Majid

[Bintang] Afgan Syahreza
Afgan Syahreza

Afgan membocorkan lagu yang bakal dinyanyikan di konsernya nanti khusus untuk korban pesawat Lion Air JT 610.

"Lagunya tentang Tuhan. Judul lagunya "Ku Mohon", milik Sheila Majid. Saya akan dedikasikan untuk korban sekaligus kirim doa agar keluarga diberi ketabahan dan keikhlasan karena lagunya tentang itu," lanjut pria yang dikabarkan tengah dekat dengan Rossa ini.

 


Beri Semangat

[Bintang] Afgan Syahreza
Afgan Syahreza

Bukan tanpa alasan Afgan memilih lagu tersebut, dan akan menularkannya pada keluarga korban pesawat Lion Air JT 610.

"Karena lagu ini memberikan saya semangat saat sedang down banget. Saya punya kekuatan saat dengar lagu itu. Saya mau keluarga korban juga rasakan itu," pungkas pelantun "Terima Kasih Cinta" ini. (Antaranews.com)

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya