Dangdut Rasa EDM Ghea Youbi Sampai ke Brunei Darusalam

Ghea Youbi ingin membuat sesuatu yang berbeda dengan musik dangdut.

oleh Aditia Saputra diperbarui 19 Des 2018, 09:20 WIB
Diterbitkan 19 Des 2018, 09:20 WIB
Ghea Youbi
Ghea Youbi

Liputan6.com, Jakarta Artis penyanyi muda belia Ghea Youbi memperkenalkan single terbarunya yang berjudul 'Gak ada Waktu Beib'. Uniknya, singlenya ini menawarkan unsur-unsur kekinian. Dirinya ingin mendobrak dominasi dangdut koplo yang tengah mewabah saat ini. 

Ghea Youbi memang mencoba sesuatu yang berbeda. Dirinya ingin mengubah musik dangdut yang identik dengan masyarakat melayu agar bisa menjadi genre-genre lainnya seperti EDM, Reggae, hip hop, dan lain sebagainya.

"Yang ditawarkan dari lagu ini, pertama warna musik atau genre musik yang lagi digemari saat ini.  Lebih ke reggae dan hiphop," ujar Ghea Youbi dalam keterangannya kepada wartawan, Selasa (18/12/2018).

Gadis yang baru berusia 18 tahun ini sangat optimis bila warna musik yang ditawarkannya ini akan langsung mencuri perhatian. Terlebih bagi anak muda seusianya.

"Arransemen musik dengan nuansa beat reggae hiphop menjadi sebuah pilihan baru bagi pendengar di tengah menjamurnya genre koplo Jawa Timuran," kata Ghea Youbi optimis.

 

Cerita lagu

Ghea Youbi
Ghea Youbi

Lagunya sendiri bercerita mengenai seorang perempuan yang bete dan ilfeel karena sering dikhianati kekasihnya. Namun dilain pihak, sang kekasih ternyata tak ingin melepasnya. Walau perempuan tesebut telah melupakannya dan berusaha untuk move on. 

"Lagu ini memang khusus diciptakan sesuai dengan karakter vokalku dan hampir tidak ada kendala teknis. Berhubung aku sendiri saat ditawari lagu ini langsung setuju," ucap Ghea Youbi.

 

Undangan

Ghea Youbi
Ghea Youbi

Nama Ghea Youbi sendiri memang terbilang baru di dunia musik dangdut. Ghea Youbi mengikuti jejak kedua kakaknya yang sudah terjun di musik dangdut dan memiliki jam terbang yang sangat baik. Kedua kakaknya  adalah Duo Vocal Dangdut "2RACUN Youbi Sister". 

Tak heran bakat musik yang Ghea Youbi miliki memang turun langsung dari Kakak - kakaknya. Awal mula karirnya di musik dangdut Ghea Youbi saat tergabung dalam duo Vocal yang dibina langsung oleh orang tuanya.

Kini, nama Ghea Youbi mulai banyak dikenal, bahkan hingga ke luar negeri. Hal ini terbukti dengan diundangnya Ghea Youbi ke Brunei Darusalam.

"Iya di sana memenuhi undangan tanggal 23 Desember besok. Rencananya di sana mau menyanyikan 8 lagu," pungkas Ghea Youbi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya