Liputan6.com, Seoul - Para trainee yang mengikuti kompetisi Produce X 101 akhirnya diungkap ke publik. Pada Kamis (21/3/2019), videoklip dari theme song survival show yang bertajuk “X1-MA” ini dipublikasikan oleh Mnet.
Seperti pada tiga musim sebelumnya, perilisan videoklip lagu resmi ini langsung mengundang rasa penasaran publik. Mereka ingin tahu, siapa yang menempati posisi center pada Produce X 101.
Advertisement
Baca Juga
Apalagi, dalam tiga musim acara ini sebelumnya, para pemegang posisi center selalu lolos sebagai kontestan yang akhirnya debut dalam grup Produce 101.
Kini, terjawab sudah bahwa yang menempati posisi ini adalah Son Dong Pyo. Dilansir dari Soompi, ia adalah kontestan Produce X 101 dari DSP Media.
Isu Center
Son Dong Pyo telah bergabung sebagai trainee DSP selama satu tahun lebih lima bulan. Dalam profil resminya di Produce X 101, ia disebutkan berumur 18 tahun dan memiliki tinggi badan 166 sentimeter.
Sebelum videoklip lagu resmi Produce X 101 ini dirilis, isu bahwa Son Dong Pyo berhasil meraih posisi center telah berembus. Namun, Mnet sebagai penyelenggara kompetisi ini tidak membantah atau membenarkan rumor tersebut.
Advertisement
Kelas A
Posisi center ini dipilih dari 15 kontestan yang masuk dalam kelas A. Mereka kemudian bersaing dalam voting untuk memperebutkan posisi center.