Antusiasme Wulan Guritno Kawal Anak Keduanya Puasa Sehari Penuh

Wulan Guritno bahagia karena anak keduanya yang berusia 8 tahun berpuasa satu hari penuh.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 15 Mei 2019, 11:20 WIB
Diterbitkan 15 Mei 2019, 11:20 WIB
[Fimela] Wulan Guritno
Wulan Guritno (Adrian Putra/Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta - Setiap orangtua yang beragama Islam tentu harus mendidik anaknya untuk menjalankan puasa Ramadan.

Hal yang sama juga dilakukan Wulan Guritno kepada anak keduanya yang berusia delapan tahun, London Dimitri. Wulan Guritno pun sangat bahagia karena London telah berpuasa satu hari penuh.

Padahal, Wulan Guritno sendiri tindak memaksa anaknya untuk berpuasa dari Subuh hingga azan Maghrib berkumandang.

"Sebenarnya bukan keinginan aku karena aku juga masih kayak 'London, nak puasa setengah hari ya' tapi dia enggak mau," imbuh Wulan Guritno saat ditemui di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (15/5/2019).

 

Puasa Penuh

[Fimela] Wulan Guritno
(Instagram/wulanguritno)

"Kemarin sempat batuk aja enggak mau buka. Aku bilang 'minum obat dulu nanti kalau batuknya sembuh lanjut lagi'. Tapi dia enggak mau, dia tetap kekeuh puasa full. Akhirnya batuknya hilang mungkin karena niat berpuasa ya," sambungnya.

Dengan keseriusan sang anak untuk berpuasa, Wulan Guritno berniat memberi hadiah. Namun hal ini masih dirahasiakan karena ia ingin London berpuasa dengan niat yang tulus karena Tuhan.

 

Siapkan Hadiah

[Fimela] Wulan Guritno
Wulan Guritno (Bambang E. Ros/Fimela.com)

"Surprise aja, tapi dari lubuk hati aku yang paling dalam begitu nanti full satu bulan, baru aku ‘nih rewardnya karena kamu berhasil puasa satu bulan full’ gitu," ucap artis 38 tahun tersebut.

"Kalau dijanjiin sekarang takutnya nanti dia targetnya beda. kalau sekarang aku agak amazed. Ya namanya ibu punya anak yang kayak gitu berkah lah ya gitu," sambungnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya