It: Chapter 2, Pennywise Kembali Muncul dengan Teror-Teror Menyeramkan

It: Chapter 2 kembali datang meneror di bioskop-bioskop Tanah Air.

oleh Ria Aprilianti diperbarui 05 Sep 2019, 12:40 WIB
Diterbitkan 05 Sep 2019, 12:40 WIB
[Fimela] It: Chapter Two
Film It: Chapter Two. (Foto: imdb.com)

Liputan6.com, Jakarta - It: Chapter 2 kembali hadir meneror Anda di bioskop-bioskop Tanah Air sejak Rabu (4/9/2019) lalu. Film ini adalah sekuel dari film It yang dirilis pada 2017 lalu. 

It: Chapter 2 mengisahkan 27 tahun setelah tragedi berdarah di film sebelumnya. Masih dengan sang badut menyeramkan, Pennywise yang kembali muncul dengan masalah-masalah yang sama.

Dalam trailer final film It: Chapter 2 terlihat seseorang yang tenggelam dalam sebuah parit. Ia melihat samar-samar keberadaan Pennywise yang menyeramkan dengan senyum lebarnya seperti hendak menolongnya.

Dalam trailernya pun terlihat semakin banyak teror-teror menyeramkan yang dilakukan si Badut menyeramkan itu. Masih dengan balon merahnya, Pennywise beraksi.

Buat yang penasaran bagaimana bocoran singkat film It: Chapter 2 sebelum menonton, yuk simak trailernya di channel Warner Bros. Pictures Indonesia di Vidio berikut ini.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya