Star Wars: Rise of the Skywalker Tayang di Bioskop, Simak 6 Fakta Menariknya

Star Wars: The Rise of Skywalker masih diperkuat Adam Driver, Daisy Ridley, dan aktris peraih Oscar, Lupita Nyong’o.

oleh Wayan Diananto diperbarui 18 Des 2019, 12:30 WIB
Diterbitkan 18 Des 2019, 12:30 WIB
Poster film Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)
Poster film Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)

Liputan6.com, Jakarta - Akhirnya jilid pamungkas dari saga terbesar sepanjang sejarah sinema dirilis di jaringan bioskop. Star Wars: The Rise of Skywalker tayang di bioskop Indonesia mulai Rabu (18/12/2019).

Star Wars: The Rise of Skywalker masih diperkuat Adam Driver, Daisy Ridley, dan aktris peraih Oscar, Lupita Nyong’o. Cerita Star Wars: The Rise of Skywalker terjadi setahun setelah peristiwa di The Last Jedi.

Film ini diharapkan mampu mengulang sukses The Last Jedi yang mengeruk pendapatan kotor 1,33 miliar rupiah atau sekitar 18,66 triliun rupiah. Berencana menonton Star Wars: The Rise of Skywalker pekan ini? Sebelum melenggang ke bioskop, simak dulu 6 fakta menariknya yang kami kumpulkan dari berbagai sumber.

1. Dampak Meninggalnya Carrie Fisher

Carrie Fisher dalam Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)
Carrie Fisher dalam Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)

Kematian Carrie Fisher pada akhir 2016 membuat naskah film ini ditulis ulang untuk menghilangkan karakter Leia. Lucasfilm berkomitmen tidak akan menggunakan penampilan digital lagi seperti yang dilakukan di akhir Rogue One: A Star Wars Story.

J.J. Abrams mengkonfirmasi Carrie Fisher tetap muncul di seri terakhir ini dengan memanfaatkan stok gambar yang batal digunakan di The Force Awakens dan The Last Jedi. Penulis naskah dan editor dituntut kreatif memanfaatkan gambar-gambar itu sesuai kebutuhan adegan.

2. Bergabungnya Keri Russell

Keri Russell dalam Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)
Keri Russell dalam Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)

Keri Russell baru bergabung setelah J.J. Abrams resmi menjadi penulis dan sutradara film ini. Sebelumnya Keri dan Abrams pernah bekerja sama untuk film Felicity (1998) dan Mission: Impossible III (2006).

Dalam Star Wars: The Rise of Skywalker, Keri memerankan Zorii Bliss. Keri debut di layar lebar pada 1992 lewat film Honey, I Blew Up The Kid. Ia dikenal dunia setelah membintangi film laris Dawn of The Planet of The Apes (2014).

3. Melibatkan Penulis Peraih Oscar

Para pemain Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)
Para pemain Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)

Awalnya seri terakhir ini akan disutradarai Colin Trevorrow, yang membidani lahirnya Jurrasic World. Di tengah jalan, sang sineas mundur karena alasan perbedaan kreativitas dengan tim Lucasfilm.

Trevorrow dan Derek Connolly yang sebelumnya pernah bekerja sama untuk film Safety Not Guaranteed (2012) menulis naskah awal The Rise of Skywalker. Kemudian J.J. Abrams menggandeng Chris Terrio untuk menuliskan ulang naskah itu. Chris Terrio merupakan penulis skenario peraih Oscar lewat Argo.

4. Durasi Panjang

Daisy Ridley dalam Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)
Daisy Ridley dalam Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)

Awalnya durasi Star Wars: The Rise of Skywalker diumumkan sepanjang 2 jam 35 menit. Ini seri terpanjang dari semua film Star Wars. November 2019, pihak Walt Disney mengumumkan bahwa durasi finalnya "hanya" 2 jam 21 menit.

Di Amerika Serikat, Star Wars: The Rise of Skywalker menggebrak bioskop mulai Jumat, 20 Desember 2019. Penggemar Star Wars garis keras di Indonesia tak perlu menunggu lama. Di Tanah Air, jilid pamungkas dari saga Star Wars dirilis dua hari lebih cepat.

 

5. Dari Inggris Ke Yordania

Suasana di lokasi syuting Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)
Suasana di lokasi syuting Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)

Proses pengambilan gambar Star Wars: The Rise of Skywalker dimulai pada 1 Agustus 2018 di studio Pinewood, Inggris, dan di lembah padang pasir Wadi Rum, Yordania. Salah satu pemain The Rise of Skywalker, Oscar Isaac, menyebut, J.J. Abrams luwes selama syuting.

"Abrams mengizinkan kami memberi improvisasi lebih dari dua film sebelumnya," ujarnya saat diwawancara IndieWire, Oktober 2018. Karena jadwal mepet, sebagian proses penyuntingan gambar dicicil di lokasi syuting.

 

6. Dua Working Title

Adam Driver dalam Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)
Adam Driver dalam Star Wars: The Rise of Skywalker. (Foto: Dok. IMDb/ Walt Disney)

Dalam proses pembuatan film ada istilah working tittle alias judul sementara yang digunakan selama syuting. Judul ini biasanya tidak resmi dan diubah saat hendak dirilis di bioskop. Jelang syuting, Star Wars: The Rise of Skywalker menggunakan working title Star Wars: Black Diamond. Juni 2018, working title diubah menjadi trIXie.

Film ini juga menandai kerja sama kali kedua aktor Adam Driver dan Keri Russell. Keduanya pernah tampil bersama di pertunjukan teater berjudul Burn This.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya