Kedekatan Sherina dengan Aktor Baskara Mahendra Bikin Warganet Baper

Adakah hubungan spesial antara Sherina dengan Baskara Mahendra?

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 05 Jul 2020, 14:30 WIB
Diterbitkan 05 Jul 2020, 14:00 WIB
Dikabarkan Tengah Dekat, Ini Momen Kebersamaan Sherina Munaf dan Baskara Mahendra
Sherina Munaf dan Baskara Mahendra (Sumber: Instagram/... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Sherina memperlihatkan kebersamaannya dengan Baskara Mahendra dalam bentuk video singkat. Keduanya berbagi keseruan dengan memainkan filter Instagram Stories.

Dalam permainan tersebut, Sherina tampak memperhatikan wajah Baskara Mahendra yang duduk tepat di sebelahnya. Mereka disuruh menceritakan pengalaman terbaik sama mantan.

Tanpa aba-aba, keduanya menjawab secara spontan dengan satu kata, "Putus". Mendengar jawaban yang kompak, keduaya langsung tertawa.

"Untung jawabnya kompak. Filter ngilu by @fahrezaos," tulis mantan aktris cilik ini sebagai keterangan videonya, Sabtu (4/7/2020) malam.

Respons

Sherina
[Foto: Instagram Sherina]... Selengkapnya

Warganet sangat gemas melihat kebersamaan Sherina dengan Baskara Mahendra. Keduanya didoakan berjodoh.

"Kompak bgt yah... Semoga berjodoh yah ka. Aamiin," kata salah satu warganet.

"Gemes tau ngeliat kalian berdua," ungkap salah satu warganet.

"Astaga gumush amat bedua," tambah yang lainnya.

Gosip

Dikabarkan Tengah Dekat, Ini Momen Kebersamaan Sherina Munaf dan Baskara Mahendra
Sherina Munaf dan Baskara Mahendra (Sumber: Instagram/... Selengkapnya

Sherina dan Baskara Mahendra memang diisukan menjalin hubungan spesial sejak 2019. Kala itu keduanya sempat menghadiri acara Festival Film Indonesia bersama.

Sayangnya, saat ditanya mengenai sejauh mana hubungan mereka, pria berusia 27 tahun tersebut enggan memberi jawaban.

Kata Baskara

"Waduh-waduh apa itu (pertanyaannya), kalau pribadi jangan ah. Aku bukan selebriti, aku hanya main film saja. Ya seperti yang terlihat di sosial media saja, terserah mau bilang apa," papar Baskara Mahendra dikutip dari Fimela.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya