Begini Sosok Omas Adik Mandra di Mata Keluarga

Omas, adik Mandra, meninggal dunia pada Kamis (16/7/2020).

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 17 Jul 2020, 10:00 WIB
Diterbitkan 17 Jul 2020, 10:00 WIB
[Bintang] Omas
Omas adik Mandra (Nurwahyunan/bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta - Indonesia kembali kehilangan satu sosok besar dari dunia komedi. Omas, adik Mandra, meninggal dunia pada Kamis (16/7/2020).

Kepergian Omas meninggalkan duka mendalam bagi keluarganya, termasuk Mastur, adiknya. Bagi Mastur, Omas adalah sosok yang tegas dan keras.

Namun di balik ketegasannya itu, Omas juga memiliki kepedulian tinggi terhadap keluarganya. "Dia baik cuman mulutnya tegas. Kayak misalnya kalau pinjam duit, dia galak, tapi ujung-ujungnya dikasih," kata Omas seperti dilansir dari tayangan YouTube KH Infotainment pada Jumat (17/7/2020).

 

Perhatian

[Bintang] Omaswati
Ada kehilangan yang dirasakan Omas saat Mpok Nori meninggal dunia.

Mastur menyebut Omas begitu perhatian dan sangat gemar membantu sesama. Terlebih lagi kepada keluarganya.

"Semuanya tahu lah Omas gimana mulutnya. Kalau ngomong keras, celetak-celetuk, walaupun kayak gitu sama saudara luar biasa, sama ponakannya perhatiannya ada, membantu saudara membantu ponakan, sosialnya, pedulinya ada," sambungnya lagi.

 

Minta Maaf

[Bintang] Omaswati
Ada kehilangan yang dirasakan Omas saat Mpok Nori meninggal dunia.

Terakhir, Mastur mewakili keluarga Omas menyampaikan permohonan maaf kepada pihak-pihak yang pernah tersakiti oleh Omas semasa hidupnya.

"Saya atas nama perwakilan dari keluarga almarhumah mohon doanya kepada teman-teman, baik itu Seniman Betawi, temen-temen artis, teman-teman media, bilamana semasa hidupnya almarhumah ini ada kesalahan bagian disengaja ataupun tidak disengaja," kata Mastur.

 

Mohon Doa

[Bintang] Omas
Omas adik Mandra (Nurwahyunan/bintang.com)

Ia juga memohon doa agar keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberikan ketabahan dan kesabaran.

"Semoga almarhumah ini diampuni segala dosa-dosanya, diterima iman Islamnya, diterima amal ibadahnya dan amal kebaikannya dan dilapangkan kuburnya oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala. Mohon doanya supaya anak-anak yang diberikan ketabahan," tutup Mastur.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya