Kartu Ucapan Putrinya untuk Jerry Aurum Bikin Hati Denada Hancur

Denada mengaku hancur hatinya setiap kali menapat pertanyaan serupa dari sang putri mengenai keberadaan ayahnya.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 04 Sep 2020, 18:00 WIB
Diterbitkan 04 Sep 2020, 18:00 WIB
[Fimela] Denada
Denada (Youtube/Daniel Mananta)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Aisha Aurum, putri Denada, sudah beberapa tahun terakhir ini memang telah berpisah dari sang ayah, Jerry Aurum. Apalagi, dengan kenyataan bahwa Jerry Aurum yang saat ini masih ditahan atas kasus narkoba, semakin membuat keduanya sulit bertemu.

Hal itu membuat putri Denada terus menerus mempertanyakan keberadaan sang ayah. Yang terbaru, putri Denada itu membuat sebuah kartu ucapan untuk sang ayah.

"Dear Papa, do u miss me? I do I love u sehat selalu. Anyway download TikTok help me to 10 million followers bye! :)" begitu tulisan putri Denada yang diunggah ke Instagram Denada pada Kamis (3/9/2020).

Menyertai unggahan tersebut, Denada mengaku hancur hatinya setiap kali mendapat pertanyaan serupa dari sang putri mengenai keberadaan ayahnya.

 

Menangis

[Bintang] Denada
Denada. (Nurwahyunan/Bintang.com)... Selengkapnya

Apalagi, kerap kali Aisha meneteskan air mata setiap menanyakan Jerry Aurum. Denada pun selalu berupaya untuk mencari jawaban yang terbaik untuk putrinya tersebut.

"She made this card for him ❤️. Aisha nyariin Papa nya ga? Yes. Many times she cried, telling me how much she missed him. Does it break my heart? So much. Mencari jawaban yang paling memungkinkan atas setiap pertanyaan “kapan Papa kesini Ibu?” atau “Papa kenapa kok belum bisa kesini Ibu?” selalu membuat hatiku berat," tulis Denada.

 

Memastikan

Kartu Ucapan Aisha untuk Jerry Aurum Bikin Hati Denada Hancur
Kartu Ucapan Aisha untuk Jerry Aurum Bikin Hati Denada Hancur. (instagram.com/denadaindonesia)... Selengkapnya

Denada mengakui bahwa hal itu cukup menjadi tantangan tersendiri baginya. Yang pasti, ia selalu berusaha meyakinkan putrinya bahwa sang ayah selalu berusaha untuk bisa bertemu dengan Aisha. ⠀

"Bagianku skrg adalah, memastikan di setiap saat dan di setiap kesempatan yang memungkinkan, bahwa Aisha selalu tau kalau Papanya cinta luar biasa sama dia. Bahwa Aisha selalu tau kalau Papanya juga luar biasa merindukan dia. Bahwa walaupun Papanya ga bisa ada sama dia sekarang, tapi he would do anything to be with her. Dan bahwa keadaan ini pasti menyiksa Papanya sebagaimana ini menyedihkan buat Aisha," sambungnya. ⠀

 

Untuk Kebaikannya

[Bintang] Denada
Denada. (Nurwahyunan/Bintang.com)... Selengkapnya

Yang lebih penting bagi Denada adalah memastikan putrinya agar selalu dalam kondisi yang baik di tengah perjuangannya dalam melawan penyakti kanker yang menggerogoti tubuhnya.

"Itu tugas ku. Karena memang itulah kenyataannya. Dan Aisha HARUS tau itu. Dia harus tau itu untuk kekuatannya, kebaikan perasaannya, dan kenyamanan hatinya. After all, nothing is more important than that. ❤️⠀," tambah Denada.

 

Tik Tok

[Fimela] Denada
Denada. (Instagram/denadaindonesia)... Selengkapnya

Sementara itu, soal Tik Tok yang dibahas putrinya, Denada menegaskan bahwa hingga saat ini putrinya belum punya akun Tik Tok sendiri, melainkan akun miliknya.

"PS: no, she doesn’t have Tiktok account, in case you’re wondering. She uses mine every now and then. Tapi dia selalu merasa itu Tiktoknya dia," tutup Denada. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya