Kiwil Rayakan Lebaran Bareng 2 Mantan Istri

Sudah bercerai, Kiwil masih bisa merayakan Lebaran dengan para mantan istri.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 14 Mei 2021, 10:00 WIB
Diterbitkan 14 Mei 2021, 10:00 WIB
Kiwil (Foto: Instagram/@evabelisima_official)
KiwilSudah bercerai, Kiwil masih bisa merayakan Lebaran dengan mantan-mantan istrinya. (Foto: Instagram/@evabelisima_official)

Liputan6.com, Jakarta - Ada yang berbeda pada Lebaran tahun ini bagi komedian Kiwil. Tahun lalu ia masih menjadi suami Rohimah, kini tidak lagi.

Pria bernama asli Wildan Delta ini resmi bercerai dari Rohimah pada 10 Februari 2021.

Hingga kini, mantan suami Meggy Wulandari belum diketahui secara pasti telah rujuk atau masih "perang dingin" dengan Rohimah.

 

Dilepas

Kiwil (Foto: Instagram/@evabelisima_official)
Kiwil (Foto: Instagram/@evabelisima_official)

Kiwil sempat menikah lagi dengan Eva Belisima. Pernikahan itu tak diketahui istri tua. Sempat terjadi kehebohan, akhirnya Eva Belisima memilih pisah dengan sang pelawak. Hubungan Eva dengan Rohimah kini malah terjalin hangat.

 

Hubungan Baik

Kiwil (Foto: Instagram/@evabelisima_official)
Kiwil (Foto: Instagram/@evabelisima_official)

Meski telah berpisah dengan kedua mantan istri, hubungan Kiwil rupanya masih terjalin baik. Buktinya, ia berlebaran dengan dua mantan. Itu terlihat dari unggahan Eva Belisima di akun Instagram pribadinya, Kamis (13/5/2021). Tampak, mereka berpose dengan akrabnya.

Tak Bertiga

Kiwil, tak hanya bertemu dengan dua mantan istri tapi juga anak-anak dari pernikahan dengan Rohimah dan anak tirinya. "Happy Eid Mubarak🙏🙏🙏🤗🎊🎉," tulis Eva sebagai keterangan foto.

 

Salut

Hubungan Kiwil dengan kedua mantan istri direspons positif warganet. "Salut beb, ttp menjalani silaturahmi walau udah cerai . Bahagia selalu ya beb. Sukses buat karir nya 😇," tulis akun @echy_novanie.

"Masya allah.. Bahagia selalu yaa terharu bangett 💜💜," tambah akun @fakhiraakmal.

"Salut sama mb eva, seneng x liatnya.... ❤️❤️ Semoga sll bahagia yaa ❤️ salam dari bali 😘," timpal akun @devie.putu.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya