Lirik Lagu Terlukis Indah dari Rizky Febian dan Ziva Magnolya, Langsung Trending di Medsos

Rizky Febian menggandeng Ziva Magnolya untuk single baru "Terlukis Indah." Berikut lirik lagunya.

oleh Wayan Diananto diperbarui 11 Jul 2021, 08:30 WIB
Diterbitkan 11 Jul 2021, 08:30 WIB
Rizky Febian dan Ziva Magnolya. (Foto: Instagram @rizkyfbian)
Rizky Febian dan Ziva Magnolya. (Foto: Instagram @rizkyfbian)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Langkah Rizky Febian di industri musik Tanah Air tak terbendung. Setiap tahun, putra Sule ini menelurkan single baru. Terbaru, tembang anyar berjudul “Terlukis Indah” yang dinyanyikan secara duet.

Kali ini, pelantun “Kesempurnaan Cinta” menggandeng solis Ziva Magnolya. Video liriknya dirilis di YouTube pada 9 Juli 2021 dan langsung jadi trending topic peringkat kesembilan.

Maklum, dua pesohor ini sudah punya fans kuat. Kanal YouTube Ziva misalnya, dilanggani hampir setengah juta orang. Berikut lirik lagu “Terlukis Indah.” Ada yang sudah hafal?

 

Semenjak Pertama

Rizky Febian dan Ziva Magnolya. (Foto: Instagram @rizkyfbian)
Rizky Febian dan Ziva Magnolya. (Foto: Instagram @rizkyfbian)... Selengkapnya

Verse I

Semenjak pertama

Kujumpa dengannya

Ada rasa yang berbeda

Kutatap wajahmu tanpa ragu-ragu

Ku mulai tersipu

Oh inilah

Cinta pertama bagi diri ini

Tak kan ada yang bisa mengganti

Semua rasa ini padamu

 

Reff

Ku mulai merasakan rasa cinta

Cinta yang tumbuh di setiap saat

Ku lukis sebuah kisah yang nyata

Agar semua tak berakhir

 

Verse II

Kini kita bersama

Dan mulai semuanya

Dan yakinkan hati kita berdua

Oh inilah


Cinta pertama bagi diri ini


Tak kan ada yang bisa mengganti


Semua rasa ini padamu

 

Reff

Ku mulai merasakan rasa cinta

Cinta yang tumbuh di setiap saat

Ku lukis sebuah kisah yang nyata

Agar semua tak berakhir

 

Ku mulai merasakan rasa cinta

Cinta yang tumbuh di setiap saat

Ku lukis sebuah kisah yang nyata

Agar semua tak berakhir

 

Ku yakin kau tau

Bahwa kau s’galanya

Ku pun merasa

Berjanjilah pada diriku

Selamanya

 

Reff

Ku mulai merasakan rasa cinta

Cinta yang tumbuh di setiap saat

Ku lukis sebuah kisah yang nyata

Agar semua tak berakhir

 

Outro

Semua kisah terlukis indah

Kau dan aku akan s’lalu menyatu

(dan yakinkan hati kita berdua)

Semua kisah terlukis indah

Kau dan aku akan s’lalu menyatu

Dan yakinkan hati kita berdua

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya