Ramzi Sengaja Tolak Tawaran Jadi Host Pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora

Ramzi sengaja pilih menjadi tamu undangan daripada menjadi pembawa acara dalam pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 19 Agu 2021, 20:30 WIB
Diterbitkan 19 Agu 2021, 20:30 WIB
Liga Dangdut Indonesia
Ramzi sengaja pilih menjadi tamu undangan daripada menjadi pembawa acara dalam pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora.(Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Ramzi sempat ditawari menjadi pembawa acara dalam pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora yang digelar di Hotel Intercontinental Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis (19/8/2021). Namun tawaran tersebut ditolak mentah-mentah oleh suami Avi Basalamah.

Bintan film London Love Story 3 mengatakan, dirinya memang sengaja menolak tawaran menjadi pembawa acara bersama Irfan Hakim dan lebih memilih menjadi tamu undangan. 

"Gue hari ini mau jadi tamu, mau menyaksikan. Jadi memang gue tidak mengambil untuk menjadi pembawa acara," kata teman host Melaney Ricardo, di acara pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Acara Penting

Ramzi. (Foto: Instagram @abiramzi76)
Ramzi. (Foto: Instagram @abiramzi76)... Selengkapnya

Bukan tanpa alasan, Ramzi mau menyaksikan dengan khidmat prosesi pernikahan Rizky Billar dan juga Lesti Kejora yang sudah lama dinanti-nantinya.

Apalagi ia kerap memberi wejangan kepada pasangan tersebut bila nantinya membina rumah tangga.

"Gue pengin menjadi tamu, pengin menjadi saksi, pengin menyaksikan acara yang penting ini," ucap Ramzi.

Pernikahan

Rizky Billar dan Lesti Kejora
Rizky Billar dan Lesti Kejora (Vidio/Indosiar)... Selengkapnya

Diketahui pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora digelar di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan dan disiarkan secara langsung oleh Indosiar, Kamis (19/8/2021).

Billar, begitu sapaan akrabnya, mempersunting Lesti Kejora dengan mas kawin 72.300 dollar atau setara dengan Rp 1,04 miliar.

Saksi Nikah

Rizky Billar dan Lesti Kejora
Rizky Billar dan Lesti Kejora (Vidio/Indosiar)... Selengkapnya

Dalam pernikahan tersebut Tukul Arwana dan juga Ustad Subki Al Bughury dipercaya menjadi saksi nikah pasangan yang saat ini tengah menjadi perbincangan hangat publik.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya