6 Potret Bintang Love Story The Series Syuting Greetings Ramadan 2022, Yasmin Napper Pakai Hijab Bikin Pangling

Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 mengenakan busana muslim. Berikut 6 potretnya.

oleh Panditio Rayendra diperbarui 29 Mar 2022, 16:30 WIB
Diterbitkan 29 Mar 2022, 16:30 WIB
Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022
Giorgino Abraham, Yasmin Napper dan para bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 (Foto: Instagram/@baravalentino_)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Dalam hitungan hari, bulan Ramadan 2022 segera tiba. Seperti tahun-tahun sebelumnya, sejumlah sinetron SCTV menampilkan video greetings Ramadan. Senin (28/03/2022), tampak bintang Love Story The Series terlihat melakukan syuting klip khusus bertema Ramadan.

Belasan artis pemeran sinetron produksi SinemArt ini melakukan syuting di area outdoor. Bintang muda hingga senior berkumpul dengan mengenakan busana muslim. Tampak ada Giorgino Abraham, Yasmin Napper, Esta Pramanita, Valentino Peter hingga Ucy Bing Slamet hadir dalam momen tersebut.

Dari beberapa video dan foto yang diunggah pemain, mereka syuting di sebuah bukit dengan pemandangan alam yang asri. Meski matahari bersinar terik dan angin berembus cukup kencang, pemain sinetron yang telah menembus 600 episode tetap antusias.

Berikut 6 potret pemain sinetron Love Story The Series syuting video greetings Ramadan yang dirangkum Showbiz Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa (29/03/2022).

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Hijab

Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 (Foto: Instagram/@lovestorytheseries.sctv)
Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 (Foto: Instagram/@lovestorytheseries.sctv)... Selengkapnya

Sesuai dengan tema Ramadan, para pemain Love Story The Series memakai busana muslim. Seluruh artis perempuan pun tampil memakai hijab. Tampak dalam potret ini ada Cut Syifa, Demmy Febriana, Fera Feriska, Ucy Bing Slamet dan Devi Permatasari.

Koko

Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 (Foto: Instagram/@baravalentino_)
Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 (Foto: Instagram/@baravalentino_)... Selengkapnya

Jika para artis wanita memakai hijab, maka para aktornya mengenakan baju koko. Terlihat pemain lama dan baru mulai dari Giorgino Abraam, Valentino Peter, Zoul Asykari, Andy William, Vicky Kalea, Guruh Febrian hingga Rizky Fachrel terlihat gagah berpenampilan Islami.

 

Antagonis

Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 (Foto: Instagram/@estapramanita)
Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 (Foto: Instagram/@estapramanita)... Selengkapnya

Karakter Vanessa yang diperankan Esta Pramanita mulanya merupakan antagonis tapi belakangan mulai terlihat bertobat. Biasa tampil galak, Esta terlihat kalem ketika memakai hijab warna pink.

 

Cantik

Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 (Foto: Instagram/@estapramanita)
Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 (Foto: Instagram/@estapramanita)... Selengkapnya

Pesona Yasmin Napper yang dalam potret ini diapit Esta Pramanita dan Demmy Febriana saat memakai hijab juga menjadi sorotan warganet. Beberapa warganet pangling melihat wanita berambut panjang ini tampil tertutup. Terkesan berbeda, pujian dilontarkan sejumlah warganet melihat Yasmin dibalut busana muslim.

Kompak

Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 (Foto: Instagram/@lovestorytheseries.sctv)
Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 (Foto: Instagram/@lovestorytheseries.sctv)... Selengkapnya

Begini suasana pemain Love Story The Series ketika hendak syuting greetings Ramadan. Di saat Valentino dan yang lain fokus mendengar arahan sutradara, terlihat kebersamaan Giorgino dan Yasmin yang menggemaskan.

 

Ceria

Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 (Foto: Instagram/@estapramanita)
Bintang Love Story The Series SCTV melakukan syuting video greetings Ramadan 2022 (Foto: Instagram/@estapramanita)... Selengkapnya

Terik matahari tidak memadamkan semangat para artis wanita Love Story The Series. Esta Pramanita terlihat pose cantik dengan Cut Syifa dan Yasmin Napper.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya