Liputan6.com, Jakarta Kabar bahagia datang dari artis Nabila Atmaja. Pemeran Mila di sinetron Love Story the Series ini baru saja mengumumkan bahwa ia telah resmi menikah dengan pujaan hatinya pada 3 Juni 2023 lalu.
Dua tahun dirahasikan dari publik, foto pernikahan Nabila Atmaja sukses mengejutkan netizen. Ucapan selamat ramai dibubuhkan netizen di kolom komentar unggahan Nabila Atmaja.
Advertisement
Kala dipersunting oleh pria bernama Ilham Satmata Perdana, usia Nabila Atmaja adalah 19 tahun. Meski usianya masih sangat muda, jebolan SCTV Mencari Bintang 2018 ini mantap untuk menikah.
Advertisement
Sederet pemain Love Story the Series diketahui hadir ke acara bahagia artis dengan nama lengkap Nabila Riyani Atmaja ini. Usai menikah, Nabila tetap aktif main sinetron hingga debut film di 2025 ini.
Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret pernikahan Nabila Atmaja yang baru diungkap, Kamis (23/3/2025).
1. Dua tahun dirahasiakan dari publik, ini adalah potret pernikahan Nabila Atmaja dan Ilham Satmata dengan adat Jawa.
Advertisement
2. Menikahi Nabila Atmaja, Ilham Satmata ucap ijab kabul dengan lancar dan tenang dengan menggunakan bahasa Arab.
3. Beberapa sahabat Nabila membubuhkan komentar di kolom unggahannya 'akhirnya di publik juga setelah sekian lama'.
Advertisement
4. Menikah di usia muda, kebahagiaan terpancar jelas di wajah artis kelahiran 2004 ini ketika pamer buku nikah dan di cium suami.
5. Akad nikah mengenakan adat Jawa warna putih, ketika resepsi pernikahan Nabila Atmaja anggun dengan adat Sunda warna cokelat.
Advertisement
6. Pada September 2023 Nabila pernah unggah foto bareng sang suami, namun banyak yang mengira Ilham adalah kekasih Nabila.
