Chris Hemsworth Ajak Nonton Trailer Baru Thor: Love and Thunder, Fans Malah Ingin Lihat Christian Bale

Melalui sejumlah media sosial, Chris Hemsworth mengatakan bahwa ia sangat bangga dengan hasil dari film Thor: Love and Thunder.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 23 Mei 2022, 19:30 WIB
Diterbitkan 23 Mei 2022, 19:30 WIB
Chris Hemsworth di teaser trailer Thor: Love and Thunder. (Marvel Studios via IMDb)
Chris Hemsworth di teaser trailer Thor: Love and Thunder. (Marvel Studios via IMDb)

Liputan6.com, Jakarta Trailer resmi Thor: Love and Thunder akan dirilis beberapa jam ke depan. Chris Hemsworth yang kembali memerankan Thor pun mengumumkan rencana peluncuran dengan membuat video khusus yang ditujukan kepada para penggemarnya.

Pada Senin (23/5/2022) WIB atau Minggu (22/5/2022) waktu Amerika Serikat, Chris Hemsworth menjanjikan trailer baru film keempat Thor akan membuat para penggemar terkejut sekaligus takjub.

Melalui sejumlah media sosial mulai dari Instagram, Twitter, Facebook, Chris mengatakan bahwa ia sangat bangga dengan hasil dari film yang disutradarai oleh Taika Waititi, sineas yang juga menggarap Thor: Ragnarok.

Menariknya sejumlah penggemar justru menuliskan komentar bahwa mereka lebih tertarik untuk melihat aksi Christian Bale yang sudah ditunjuk memerankan karakter jahat bernama Gorr the God Butcher.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Pengumuman Chris Hemsworth

Thor: Love and Thunder
Teaser Poster Thor: Love and Thunder. (Marvel Studios)

Dalam sebuah video yang berdurasi 30 detik Chris Hemsworth terlihat antusias mengajak para penggemar menonton trailer perdana Thor: Love and Thunder.

"Pengumuman yang sangat besar. Trailer resmi untuk Thor: Love and Thunder akan dirilis besok. Jangan lewatkan, sebarkan kabar, sebarkan cinta. Trailer ini akan mengejutkan kalian. Ini adalah sesuatu yang aku sangat, sangat banggakan," ujar Chris dengan nada semangat.

"Aku tak sabar menunggu para penggemar untuk melihatnya. Ini adalah hal terbesar yang pernah aku miliki dengan senang hati dan kehormatan untuk mengerjakannya, dan aku tidak sabar menunggu kalian untuk melihatnya," ia menyambung.

 

Antusias Melihat Christian Bale

Christian Bale menang Piala Oscar. (Foto: Dok. Instagram terverifikasi @TheAcademy)
Christian Bale menang Piala Oscar. (Foto: Dok. Instagram terverifikasi @TheAcademy)

Sejumlah penggemar yang menyatakan antusiasme mereka terhadap kemunculan Christian Bale yang tak ada di teaser trailer, bisa dilihat melalui Twitter dan Facebook.

"Sesuatu memberitahuku bahwa kami akan melihat dan/atau mendengar Gorr the God Butcher di trailer dan aku sangat bersemangat untuk itu🤯," tulis seorang warganet Twitter.

"Ya Tuhan, mereka akan menunjukkan Gorr The God Butcher menghajar jagoan kecilku Thor! Aku melewatkan trailer ini 😂," tulis yang lain berkelakar.

"Pria ini juga datang 😍😍. Tak sabar 🙌," ujar seorang warganet di Faebook sambil memajang potret Christian Bale dan karakter Gorr versi komik.

 

Tayang di Pertandingan Basket

Menelusuri video resmi Marvel Studios, sempat diumumkan bahwa trailer resmi Thor: Love and Thunder tayang perdana pada Senin, 23 Mei 2022 waktu Amerika Serikat dalam pertandingan basket Game 4 dari Eastern Conference Finals NBA melalui saluran ABC.

Thor: Love and Thunder menandai kembali Chris Hemsworth tampil di waralaba Marvel Cinematic Universe sejak Avengers: Endgame yang rilis pada 2019. Film ini juga menjadi sekuel longkap dari film Thor: Ragnarok.

[INFOGRAFIS] Film-Film di Hari Kemerdekaan Amerika Serikat
Film-film ini terinspirasi dari hari kemerdekaan negara Amerika Serikat yang jatuh pada tangga 4 Juli. Apa sajakah?
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya