Two Mix, Brand Lokal Fashion Anak Terbaik dan Nyaman sudah Go Global sampai USA

Industri fashion Tanah Air sudah mulai ramai usai pandemi.

oleh Liputan6.com diperbarui 16 Agu 2022, 19:30 WIB
Diterbitkan 16 Agu 2022, 01:00 WIB
Two Mix
Two Mix... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Dewasa ini Fashion lokal untuk kebutuhan bayi dan anak semakin banyak dan mudah ditemukan baik di pusat perbelanjaan offline maupun toko online. Hadir dengan berbagai pilihan model menarik yang bisa digunakan dalam situasi apapun dengan membawa merek yang dimaksud adalah Two Mix. Siapa sih yang tidak mengenal merek yang satu ini dimana produk mereka dikhususkan untuk kebutuhan bayi dan anak yang cukup fashionable. Mulai dari anak berusia 0 tahun hingga 12 tahun semua tersedia dengan warna warna khas si kecil yang mencerminkan dunia anak yang penuh ceria. 

Untuk harganya sendiri sangat terjangkau namun jangan ditanya soal kualitas karena si pemiliknya memahami apa yang dibutuhkan anak khususnya dalam berbusana. Dijamin, si kecil merasa nyaman dan senang saat memakainya baik untuk acara resmi maupun santai. 

Two Mix sendiri hadir di tengah maraknya brand besar di industri fashion anak di Indonesia. Yang kita tahu bisnis ini memang cukup ketat persaingannya sehingga mau tidak mau harus bisa memberikan sesuatu design yang berbeda agar bisa diterima masyarakat. Apalagi bisnis fashion adalah bisnis yang sangat cepat mengalami perubahan mode yang mau tidak mau harus disikapi dengan serius oleh pemilik usaha ini. 

 

Komitmen

Anton Suryadi Gunawan (CEO Two Mix)
Anton Suryadi Gunawan (CEO Two Mix)... Selengkapnya

Berdiri sejak tahun 2000 dan sampai sekarang masih selalu menjaga komitmen akan mutu dan kualitas. Artinya, produk busana ini sudah diterima di pasar lokal pada khususnya. 

Menurut Mr. Anton Suryadi Gunawan (CEO Two Mix), produk Two Mix sudah merambah ke ratusan toko local grosir dan eceran, bahkan sudah merambah ke pasar ekspor ASEAN dan USA. Adalah via online yang memberikan kemudahan bagi Two Mix dalam menjangkau konsumen retail dan salah satunya melalui Shopee Ekspor, LazGlobal dan Amazon USA. Artinya, produk yang mereka tawarkan sudah bisa diterima di market di luar Indonesia. 

 

Pandemi

Ini bisa terbukti saat era pandemic melanda seluruh dunia yang merontokkan perekonomian bisnis apapun namun kondisi ini tidak membuat brand Two Mix mengalami penurunan produksi. Yang ada malah penjualan semakin meningkat terlebih lewat pasar online. Berkat kegigihan dan keuletannya, Two Mix mampu menunjukkan eksistensinya di pasar domestic maupun pasar ekspor. 

Satu impian yang ingin diwujudkan oleh semua pemilik brand lokal manapun di Indonesia tanpa terkecuali Two Mix. Mereka terus berupaya menciptakan produk yang tidak hanya fashionable namun juga mementingkan kenyamanan khususnya anak anak. 

Dan masih ditambah lagi hadirnya counter brand Two Mix di beberapa gerai Matahari Dept. Store. Termasuk mempermudah masyarakat yang ingin melihat kualitas baju bayi dan anak secara offline di Matahari, atau bisa melihat secara online lewat website resmi mereka di https://twomixofficial.com ataupun di Instagram resmi mereka di @twomixofficial. 

 

Kenyamanan

Berbicara soal fashion khususnya perlengkapan baju bayi yang merupakan produk tertinggi yang menjadi perhatian banyak pihak. Salah satunya adalah dari Pemerintah yang mengeluarkan standar tersendiri untuk pakaian jadi yaitu SNI. Standar Nasional Indonesia atau SNI merupakan sertifikat yang menunjukkan kualitas bahan kain yang digunakan. Ini penting mengingat kondisi kulit bayi yang sangat sensitif membuat pihak garmen harus benar benar memperhatikan semua hal yang berkaitan dengan itu.

Seperti bebas dari bahan yang bisa menyebabkan iritasi dan bahan lainnya seperti zat warna yang digunakan. Intinya, kenyamanan menjadi faktor penting yang harus diperhatikan guna mencegah masalah medis pada bayi.

Nah, hal inilah yang diutamakan Two Mix, sebagai brand baju anak dan bayi dimana semua produk yang mereka keluarkan sudah mengantongi sertifikat SNI. Dijamin, semua bahan yang digunakan tidak menimbulkan iritasi pada kulit si kecil karena tidak mengandung zat berbahaya. 

 

Tampil Fashionable

Sekarang ini busana anak dan bayi cukup banyak ditawarkan namun kenapa harus memilih merek Two Mix? Seperti yang dijelaskan di awal artikel bahwa Two Mix lebih memprioritaskan produk mereka untuk busana anak dan bayi yang sangat fashionable. Menggunakan bahan kain dan kaos katun, design printing yang tidak pasaran dan sudah memakai teknologi digital printing. Semua model koleksi Two Mix yang ditawarkan mengikuti trend model yang sedang berkembang saat ini. Suatu benefit yang mampu membuat Merek Two Mix eksis sampai 22 tahun lebih.

Guna mempermudah para orang tua untuk membeli kebutuhan busana anak baik untuk outfit maupun ke acara spesial lainnya maka Two Mix memiliki situs resmi yaitu https://twomixofficial.com. Disana cukup banyak koleksi yang bisa Anda pilih mulai dari baju anak usia 1 hingga 12 tahun. Ada juga setelan anak perempuan, baju rumah anak hingga baju muslim gamis anak perempuan. Semua koleksi busana yang ditawarkan ini benar benar nyaman dan aman serta harganya pun cukup terjangkau.

Ada banyak pilihan untuk membeli baik cash maupun COD sehingga tidak ada kesulitan sama sekali. Belum lagi metode pembayaran yang diterima juga bervariasi dimana bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Oh ya, ada juga loh promo menarik seperti gratis ongkir dan diskon harga untuk item tertentu. Jadi, buruan koleksi busana anak yang terbaik dan berkualitas sekarang juga. 

Sebagai tambahan,  Two Mix ini adalah brand fashion yang sudah bertahan cukup lama dan melewati banyak rintangan. Diawali dengan menjual semua produk anak melalui grosir di Tanah Abang dan Mangga Dua. Dan sampai sekarang ini sudah mengekspor busana anak ke pasar ASEAN dan Amerika yang kita tahu sangat ketat persaingannya. Bahkan, untuk menembus pasar luar negeri bukan perkara yang mudah karena banyak faktor yang harus dipertimbangkan dengan baik. Nah, dengan pengalaman yang cukup lama ini membuat brand ini bisa memahami apa yang disukai dan diminati customer mulai dari jenis bahan hingga model busana anak. 

Bagaimana, cukup menarik bukan kisah sejarah brand fashion anak lokal yang mengusung kualitas dan kenyamanan yang merupakan prioritas utama mereka? Dengan kehadiran 150 stockist yang tersebar di berbagai kota di seluruh Indonesia diharapkan mampu menjawab kebutuhan para orang tua akan busana anak dan bayi yang aman dan cantik. Anda tertarik menjadi generasi brand selanjutnya? Mengapa tidak mengikuti jejak brand lokal fashion yang sudah go internasional. 

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya