Doni Salmanan Masih Ditahan di Hari Ulang Tahun Pernikahannya, Sang Istri Tulis Pesan Berisi Curhatan

Terlepas dari apa yang sudah dilakukan sang suami, Dinan Fajrina tetap menganggap Doni Salmanan adalah yang terbaik baginya.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 15 Des 2022, 16:00 WIB
Diterbitkan 15 Des 2022, 16:00 WIB
Doni Salmanan dan Dinan Fajrina. (Foto: Dok. Instagram @dinanfajrina)
Doni Salmanan dan Dinan Fajrina. (Foto: Dok. Instagram @dinanfajrina)

Liputan6.com, Jakarta - Doni Salmanan saat ini masih mendekam di balik jeruji besi. Doni Salmanan ditahan untuk kasus dugaan investasi bodong berkedok trading binary option Quotex.

Hari ini, Rabu (14/12/2022), bertepatan dengan hari jadi pernikahannya dengan sang istri, Dinan Fajrina. Oleh karenanya, Dinan Fajrina harus rela melewati perayaan satu tahun pernikahannya itu tanpa kehadiran sang suami tercinta.

Melalui unggahan di Instagram-nya, istri Doni Salmanan mengunggah potret pernikahan mereka. Menyertai unggahannya, Dinan Fajrina menuliskan keterangan berisi curhatannya selama menikah dengan Doni Salmanan.

"Suamiku, selamat hari pernikahan yang ke satu tahun dan tentu saja untuk tahun-tahun mendatang! tidak percaya waktu berlalu begitu cepat, tapi aku selalu bersyukur untuk semuanya🤍," tulis istri Doni Salmanan dalam bahasa Inggris.

Terima Kasih

Doni Salmanan dan Dinan Fajrina. (Foto: Dok. Instagram @dinanfajrina)
Doni Salmanan dan Dinan Fajrina. (Foto: Dok. Instagram @dinanfajrina)

Tak hanya itu saja, sang istri juga menyampaikan terima kasih kepada Doni Salmanan. Terlepas dari apa yang sudah dilakukan sang suami, Dinan Fajrina tetap menganggap Doni Salmanan adalah yang terbaik baginya.

"setiap saat dan hari yang aku habiskan bersamamu, bersinar— dan aku sangat diberkati entah cuacanya bagus atau cuacanya buruk karena apapun itu kita akan melewati ini bersama. terima kasih telah menjadi suami yang luar biasa— saya tidak bisa meminta apa-apa lagi; aku sangat bersyukur kamu adalah cinta dalam hidupku🤍," sambungnya dalam bahasa Inggris.

 

Terima Kekurangan

Beredar Kabar Bakal Cerai dari Doni Salmanan, Ini 6 Tanggapan Dinan Fajrina
Tanggapan Dinan Fajrina Soal Isu Perceraian. (Sumber: Instagram/dinanfajrina)

Menutup unggahannya itu, Dinan menyadari bahwa dirinya tentu juga memiliki banyak kekurangan. Ia bersyukur sang suami masih menerima segala kekurangannya.

"terimakasih yaa sayang sudah jadi suami yang selalu sayang aku, sudah jadi suami yang menerima segala kurang dan lebihku, sudah jadi suami yang baik dan selalu mengusahakan yang terbaik untuk aku dan keluarga!🤍i loved you then love you still, always have always will🤍🥹," tutupnya.

 

Doa

Doni Salmanan Masih Ditahan di Hari Ulang Tahun Pernikahannya, Sang Istri Tulis Pesan Berisi Curhatan
Doni Salmanan Masih Ditahan di Hari Ulang Tahun Pernikahannya, Sang Istri Tulis Pesan Berisi Curhatan. (instagram.com/dinanfajrina)

Warganet banyak yang kemudian memberikan doa di hari ulang tahun pernikahan Doni Salmanan dan Dinan Fajrina. Mereka berharap Doni Salmanan bisa segera kembali bersama-sama lagi dengan Dinan Fajrina.

"Happy anniversary teh.. semoga besok mendapat kado indah saat pembacaan putusan kang doni. Semoga kang doni bisa bebas atau mendapat vonis yg seringan ringannya. Amiin," tulis @eka_setiiaa.

"MasyaAllah kuat2 th dinan smoga Allah permudah suami untuk sgera brkumpul kmbali aamiin," timpal @indricyo24. 

Infografis Dugaan Banyak Crazy Rich di Pusaran Cuci Uang Investasi Bodong. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Dugaan Banyak Crazy Rich di Pusaran Cuci Uang Investasi Bodong. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya