Dodit Mulyanto Ungkap Pengalaman Pribadi Ditikung Saat Menjalin Asmara Melalui Lagu Tau Diri

Selama ini publik mengenal Dodit Mulyanto sebagai seorang stand up comedian.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 06 Okt 2023, 20:09 WIB
Diterbitkan 06 Okt 2023, 17:20 WIB
Dodit Mulyanto
Dodit Mulyanto

Liputan6.com, Jakarta - Selama ini publik mengenal Dodit Mulyanto sebagai seorang stand up comedian. Tak jarang aksi panggungnya dinilai unik, karena sering membawa biola untuk dijadikan gimik dalam berkomedi.

Siapa yang sangka, bahwa selain sebagai komika, Dodit juga memiliki jiwa bermusik. Inilah yang ingin Dodit perkenalkan kepada banyak orang mengenai bakatnya selain melucu.

"Melakukan stand up comedy sambil bawa biola itu sebenarnya bukan cuma buat gimik semata. Tapi aku juga mau menyalurkan dan menampilkan sisi musikalitas yang ada di dalam diriku," kata Dodit saat ditemui di Box Offies, Ciledug, Tangerang, Jumat, 6 Oktober 2023.

Dalam beberapa bulan belakangan, ternyata Dodit sedang sibuk mempersiapkan lagu-lagu untuk album perdananya.

 

Lagu Tau Diri

Dodit Mulyanto
Dodit Mulyanto

Salah satu lagu yang akan diperkenalkan Dodit berjudul "Tau Diri". Menurut Dodit, lagu tersebut menjadi karya pembuka untuk album perdananya.

“Sebelum memutuskan untuk bikin lagu Tau Diri, sebenarnya aku juga sudah beberapa kali punya lagu, tapi sifatnya collab dengan musisi lain. Nah lagu Tau Diri ini murni aku sendiri yang nyanyikan," Dodit menjelaskan.

 

 

Disiapkan Secara Serius

Sebelum memutuskan untuk serius di bidang musik, Dodit sudah memperkirakan akan banyak pertanyaan atau asumsi bahwa dirinya aji mumpung membuat lagu.

"Kalau mau ditarik ke belakang, sebenarnya aku bukan aji mumpung. Seperti yang aku bilang, jiwa musisiku sudah ada sejak dulu. Apalagi sebelum jadi komik, aku ini adalah guru ekstrakulikuler musik di sebuah sekolah. Jadi bukan yang tiba-tiba ikut-ikutan pengin bikin lagu. Aku benar-benar serius mempersiapkan ini," ungkap Dodit.

 

Pengalaman Pribadi Ditikung

Inspirasi lagu "Tau Diri" sendiri, dikatakan Dodit, merupakan pengalaman pribadinya. Ia mengatakan kalau dirinya pernah ‘ditikung’ saat dulu pernah menjalin hubungan. Ia ingin membuat lirik yang mengena di hati.

"Kalau dulu stand up comedy kan kita juga nulis materi, tapi harus ketemu lucunya. Nah kalau bikin lagu, sama-sama harus nulis, tapi tantangannya beda. Gimana caranya dari pengalaman yang pernah aku rasakan, aku bikin jadi lirik, dan mengena di hati orang-orang," dia memungkasi.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya