Fisik Dinda Hauw Diledek Warganet, Rey Mbayang: Di Mataku Dia Selalu Cantik

Rey Mbayang menghujani Dinda Hauw dengan puji-pujian.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 10 Jan 2024, 20:00 WIB
Diterbitkan 10 Jan 2024, 20:00 WIB
[Fimela] Rey Mbayang - Dinda Hauw
[Instagram/rey_mbayang]

Liputan6.com, Jakarta Rey Mbayang kembali menanggapi komentar bernada negatif dari seorang warganet. Salah satu pengguna akun Instagram, me-reply Instagram story Rey dengan mengatakan bahwa istrinya, Dinda Hauw, tidak cantik.

"Dinda di kamera wartawan ga cantik," ujar warganet tersebut. Tak disangka komentar itu ditanggapi oleh ayah dua anak itu.

Rey Mbayang pasang badan dengan memuji sang istri tercinta. Tak peduli apa yang dikatakan oleh orang lain, namun baginya Dinda Hauw adalah wanita tercantik yang dia miliki. 

"Jika di matamu begitu, tidak mengapa... Karena Dinda di kamera mana aja menurutku selalu cantik. Dari Dinda aku melihat betapa mulianya proses menjadi seorang ibu, dari gadis, menikah, hamil, melahirkan, mengasihi," terangnya.

Dinda Bagaikan Bunga

Rey Mbayang
Rey Mbayang (Foto: via Instagram/ rumpi_gosip)

Baginya, Dinda Hauw adalah sebuah anugerah yang didatangkan Tuhan untuk dirinya. Dan hal itu sangat dia syukuri.

"She had been blessing and enjoying the process dan di mataku dia selalu luar biasa. Like a solo flower blooms into a beautiful garden, (Seperti sekuntum bunga mekar di taman yang indah)" tuturnya.

Kekaguman Rey pada Dinda

Dia mengagumi sosok Dinda Hauw yang dapat melewati setiap perubahan yang terjadi pada dirinya setelah menikah dan mengandung.

"Melewati fase yang selalu dengan senyuman, kadang dia merasa mukanya bengkak, jarinya membesar, hidungnya melebar, lehernya menggelap, badannya tidak sekencang dulu dan dia berhasil berdamai dengan situasinya. She is beautiful with her own ways," tutupnya.

Respons warganet

Warganet pun mengagumi Rey Mbayang yang begitu mencintai istrinya. "Nah!! Nh baru laki!! Jgn kenal cwe cantik2 di nikahi abs istri hamil menyusui malah ditgl slingkuh, netizen juga klo komen ga dipikir brasa diri ny lbh cntk dr dinda haw," tutur salah satu warganet.

"Dinda,Aurel,dan ibu2 lainnya kita semua cantik kok.... Dengan Versi Yang berbeda beda,, abaikan nitizen julid," kata warganet lain.

"Bentar bentar, Ini netijen sesama perempuan yang ngatain? Kek hidup yang judge udah bener aja hidupnya. Kelean masih pake filter instagram buat upload story aja sok sok an ngatain mukanya si Dinda," tambah yang lainnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya