Liputan6.com, Jakarta Komedian Polo Srimulat dikabarkan meninggal dunia di Rumah Sakit Ana Medika Bekasi, Jawa Barat, pada Rabu (6/3/2024). Komedian senior ini mengembuskan napas terakhirnya setelah diketahui sempat mengidap penyakit paru-paru.
Atas kepergian Polo untuk selamanya, sejumlah komedian ikut berduka. Salah satu komedian senior yang sempat mengungkapkan rasa dukanya di media sosial adalah Jarwo Kwat. Tampak Jarwo Kwat mengunggah ucapan duka dari Persatuan Seniman Komedi Indonesia (PASKI).
"Turut berduka cita atas wafatnya Seniman Komedi Barata Nugraha/Mas Polo. Semoga ditempatkan di sisi Tuhan Yang Maha Esa. Aamiin," begitu kalimat yang disampaikan oleh PASKI bersama foto sang komedian.
Advertisement
"RIP mas Polo Srimulat. Terima kasih yg tak terhingga, atas dedikasi beliau utk dunia komedi Infonesia. 🙏🏻," tulis Jarwo Kwat, pada hari yang sama, mengutip akun Twitter @jarwokuat.
Duka Warganet terhadap Polo Setelah Lihat Unggahan dari Jarwo Kwat
Atas kabar duka ini, warganet pun ikut merasa kehilangan dengan mengungkapkan perasaan duka mereka di komentar unggahan Jarwo Kuat.
"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun, semoga diterima semua kebaikan, diampuni semua kesalahan, dilapang dan terangkan kuburnya, semoga keluarga diberi ketabahan, amin allahuma amiiin," tulis seorang warganet.
"Selamat jalan Mas Polo... Terima Kasih telah membuat masa2 kecil bahkan smpe pny anak2 membuat kita dan keluarga tertawa.. Semoga menjadi Amal Jariyah Njenengan.... 😭," ucap yang lain.
"RIP om Polo, semoga mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan YME," tulis seorang lagi.
Advertisement
Ungkapan Putra Polo
Putra Polo yang bernama Sebastian menceritakan bahwa dirinya tak memiliki firasat sedikit sebelum kepergian sang ayahanda. Kondisi kesehatan Polo bahkan sempat membaik dan Sebastian memiliki kenangan indah bersama ayahanda.
"Enggak ada (firasat), semalam masih becanda sama saya, enggak apa-apa semalam, cuma tadi pagi kambuh," ujar Sebastian dikutip dari kanal YouTube MOP Chanel pada Rabu siang.
Sempat Memeriksakan Kesehatan di Rumah Sakit
Sebelumnya, Polo memang sempat bolak-balik ke rumah sakit karena penyakit yang dideritanya itu, namun beberapa hari terakhir kondisinya sudah berangsur membaik. Sayangnya, pada Rabu pagi, kesehatannya tiba-tiba menurun drastis.
"Cuma tadi pagi, dari setengah 5, sebelumnya baik-baik aja. Tiga hari sempat sudah enggak pakai oksigen, sudah baik banget kondisinya, cuma tadi pagi jam setengah 5 itu batuk, terus langsung saya bawa ke rumah sakit," paparnya.
Advertisement