Liputan6.com, Jakarta Aktor tampan Billy Davidson kembali berakting setelah vakum beberapa tahun. Ia membintangi sinetron SCTVÂ Luka Cinta, yang tayang perdana pada 2 September 2024. Dalam sinetron ini, Billy sebagai William, suami yang tampak sempurna namun menyimpan sisi gelap.
Peran William dalam sinetron Luka Cinta menjadi tantangan tersendiri bagi Billy Davidson. Ia mengaku tertarik dengan karakter William yang kompleks dan penuh kontras. "Aku tuh awal dikasih tahu peran William ini jujur sangat tertarik," ujar Billy dalam konferensi pers virtual SCTV.
Baca Juga
William digambarkan sebagai lelaki perhatian, berwibawa, dan menawan. Di balik itu semua tersimpan luka masa lalu yang membentuk kepribadiannya yang gelap dan cenderung kasar.
Advertisement
Billy Davidson menjelaskan bahwa latar belakang keluarga William yang toxic menjadi pemicu munculnya sisi gelap tersebut.
"William ini dibesarkan di keluarga yang situasinya toxic banget, papanya suka mukulin William, ada masalah keluarga juga di antara papa dan mama William, sementara William sayang banget sama mamanya," jelasnya.
Trauma masa kecil ini tanpa disadari membentuk perilaku William yang kemudian ia sesali. "Jadi secara nggak sadar dia membawa hal yang dulu sering dia lakukan ke dia. Dan dia setiap kali habis melakukan itu dia kayak sebel sama dirinya sendiri," tambah Billy.
Karakter William yang Kompleks dan Menantang
Billy Davidson mengaku pengalamannya berperan sebagai antagonis sebelumnya sangat membantunya dalam memerankan karakter William.
"Untungnya sebelum ini aku pernah sekali jadi antagonis, jadi itu jadi pembelajaran yang bisa aku pakai buat sinetron ini," katanya.
Ia juga mengungkapkan bahwa William memiliki ambang batas emosi yang rendah. "William itu kalau ada yang nge-trigger dia, ada suatu alasan yang membuat dia marah, itu bisa meledak-ledak. Tapi kalau hal biasa, dia nggak setempramen itu," jelas Billy.
Advertisement
Luka Cinta
Dalam sinetron Luka Cinta, Billy beradu akting dengan Dinda Kirana yang berperan sebagai Salma, istrinya. Kisah cinta William dan Salma dipenuhi dengan misteri dan intrik yang membuat penonton terus penasaran.Â
Sinetron Luka Cinta bukan hanya sekadar kisah cinta biasa, tetapi juga menampilkan drama keluarga dan misteri yang membuat penonton terpaku. Dengan perpaduan akting apik Billy Davidson dan Dinda Kirana, serta alur cerita yang menarik, sinetron ini menjadi salah satu sinetron favorit penonton SCTV.Â
