Liputan6.com, Jakarta Drakor The Haunted Palace memang baru tayang dua episode, tapi sudah mencuri perhatian di negara asalnya. Salah satu buktinya, adalah tingginya rating drama Korea ini berdasarkan perhitungan Nielsen. Bahkan episode pertamanya mencapai 9,2 persen.
The Haunted Palace sendiri mengisahkan tentang Yoon Gap (Yook Sung Jae), bawahan Raja (Kim Ji Hoon) yang ditugaskan untuk mencari seseorang yang bisa membantu mencari pengobatan untuk anaknya yang diduga mendapat gangguan mistis.
Advertisement
Baca Juga
Dalam penelusurannya ia bertemu dengan Yeori (Bona WJSN), teman masa kecilnya yang merupakan cucu dari cenayang ternama. Namun, Yeori tak mau melanjutkan pekerjaan sang nenek, meski ia memiliki kemampuan sebagai "orang pintar." Ia justru memilih pekerjaan sebagai ahli kaca mata.
Advertisement
Ini karena ia menjadi incaran seorang roh naga atau imoogi bernama Kang Chul atau Gangcheori (Kim Young Kwang) yang diyakini membuat malapetaka di bumi.
Sementara itu Yoon Gap meyakini sahabat lamanya ini bisa membantu sang Raja. Ia mengelabui Yeori--yang diam-diam mencintainya--dan membawa Yeori ke istana. Namun di tengah jalan Yoon Gap justru terbunuh. Kang Chul merasuk ke tubuh Yoon Gap, dan tak bisa keluar dari jasad itu.
Pada akhirnya, perjalanan tetap membawa Yeori dan Kang Chul ke Istana, menyibak tabir di balik rahasia mengerikan istana. Drakor yang juga ditayangkan Vidio ini, menampilkan sejumlah karakter menarik--membuatnya makin seru untuk disimak.
Berikut, 5 karakter penting drakor The Haunted Palace:
1. Yeori (Bona WJSN/ Kim Ji Yeon)
Yeori sebenarnya memiliki bakat luar biasa sebagai cenayang karena roh murni dalam dirinya. Namun ia tak mau menempuh profesi seperti neneknya ini, karena sosok imoogi atau naga yang mengincar dirinya. Ia juga meyakini naga bernama Kang Chul ini membawa malapetaka--terutama bagi orang-orang terdekatnya.
Kematian sang nenek dan juga cedera yang dialami cinta pertamanya, Yoon Gap, selalu membayanginya. Namun Yeori tak bisa lepas tangan dari orang-orang--maupun hantu--yang butuh bantuannya.
Advertisement
2. Yoon Gap (Yoon Sung Jae)
Abdi negara kepercayaan raja yang ditugaskan untuk mencari orang yang bisa membantu mengobati pangeran, putra raja. Dalam pencariannya ia bertemu lagi dengan Yeori, teman sekampungnya dulu.
Ia mengetahui bahwa Yeori memiliki kemampuan cenayang, dan mengajaknya untuk pergi ke istana. Namun, ia masih tutup mulut soal alasan sebenarnya kedua pergi ke tempat ini.
Di tengah jalan, ia dibunuh oleh musuh raja.
3. Gangcheori (Kim Young Kwang/ Yook Sung Jae)
Gangcheori adalah imoogi bernasib sial. Setelah melewati masa pertapaan selama seribu tahun, ia malah dapat kutukan karena terlihat oleh mata seorang anak manusia. Masa pertapaannnya dianggap batal, ia kembali menjadi imoogi atau calon naga.
Karena inilah, Gangcheori benci bukan kepalang pada manusia. Ia mengincar manusia dengan roh murni untuk menjadi pengikutnya dan karena inilah, selama 13 tahun ia mendekati Yeori.
Saat Yoon Gap terbunuh, Gangcheori masuk ke jasadnya, dan entah kenapa tak bisa keluar dari sana.
Advertisement
4. Raja Yi Jeong (Kim Ji Hun)
Raja Yi Jeong tak hanya memiliki kepandaian, tapi juga kecermatan dalam membaca politik dalam tembok istana. Namun ia tak bisa memahami mengenai apa yang terjadi pada puteranya yang mengamuk membabi buta.
5. Pung San (Kim Sang Ho)
Si Buta Pung San bersekutu dengan Ibu Suri yang mengetahui rahasia di balik Palcheokgui atau Hantu 2,5 meter. Ia juga merupakan pelayan sang hantu jahat, dan berniat mengumpankan pangeran muda sebagai makanan makhluk ini.
Advertisement
